- Empat petarung ONE Championship asal Indonesia bersinar dalam ajang multievent seperti SEA Games dan Asian Games.
- Eko Roni Saputra mewakili Indonesia pada cabang gulat Asian Games 2018 Jakarta-Palembang.
- Priscilla Lumban Gaol dan Adrian Mattheis meraih perunggu kickboxing di SEA Games 2019 Filipina.
SKOR.id – Sejak hadir pada 2011, ONE Championship jadi platform bagi pelaku seni bela diri campuran (MMA) di berbagai negara. Termasuk untuk berprestasi di ajang internasional.
Tak terkecuali untuk petarung asal Indonesia yang yang bersinar di ONE Championship seperti Eko Roni Saputra, Stefer Rahardian, Priscilla Hertatati Lumban Gaol, dan lain-lain.
Berita ONE Championship Lainnya: Sittichai Sitsongpeenong Bergabung dengan ONE Championship
Namun, yang belum banyak diketahui, beberapa petarung Indonesia di ONE Championship uga pernah mengharumkan Merah Putih dalam berbagai ajang dunia.
Misalnya, multievent seperti SEA Games dan Asian Games. Misalnya, Eko Roni, yang menyabet medali perak cabang olahraga (cabor) gulat SEA Games 2013 di Nay Pyi Taw.
Berikut daftar petarung ONE Championship asal Indonesia yang pernah membawa panji Merah Putih dalam ajang olahraga lain:
- Eko Roni Saputra
Memiliki dasar bela diri gulat, Eko Roni kerap tampil dalam berbagai ajang pesta olahraga nasional dan dunia, baik itu sebelum dan sesudah terjun ke ONE Championship.
Eko Roni merupakan peraih medali emas gulat gaya bebas 57 kg putra pada Pekan Olahraga Nasional (PON) 2012 Riau dan 2016 di Jawa Barat.
Sedangkan untuk multievent internasional, Eko Roni menyabet perak dari cabor gulat gaya bebas 55 kg putra SEA Games Nay Pyi Taw 2013 usai kalah dari Nguyen Huy Ha (Vietnam).
Eko Roni kembali jadi andalan Indonesia, kali ini di Asian Games Jakarta-Palembang 2018. Kala itu, dirinya hanya menembus babak knock-out.
- Priscilla Hertati Lumban Gaol
Priscilla Hertati Lumban Gaol adalah petarung putri ONE Championship asal Indonesia yang bersinar di divisi atomweight. Ia menang enam kali dari delapan pertarungan terakhir.
Sebelum memutuskan terjun ke ONE Championship, Priscilla merupakan seorang atlet wushu. Ia sudah mengoleksi dua keping medali dari Kejuaraan Dunia Wushu.
Menariknya, Priscilla jadi andalan Indonesia untuk cabor kickboxing SEA Games Filipina 2019. Kala itu, ia menyumbangkan medali perunggu 48 kg full contact putri.
- Rudy "The Golden Boy" Agustian
Rudy Agustian merupakan juara nasional muay thai dalam beberapa edisi, sekaligus menjadi atlet andalan dari Provinsi Banten.
Tak ingin hanya jadi jagoan di dalam negeri, Rudy Agustian terbang ke Thailand dan menghabiskan waktu berbulan-bulan demi mempelajari ilmu-ilmu baru muay thai.
Pada 2013, pria berjulukan The Golden Boy itu mewakili Indonesia dalam Kejuaraan Dunia Muay Thai dan menembus lima besar.
Berita ONE Championship Lainnya: ONE Championship Gandeng Empat Perusahaan Besar Dunia
Sebelum berlaga di ONE Championshio, Rudy pernah penyandang sabuk juara One Pride MMA kelas flyweight.
- Adrian "Papua Badboy" Mattheis
Sebelum "banting setir" menjadi atlet bela diri, Adrian Mattheis sempat berkarier sebagai pesepak bola. Tepatnya, striker di tim junior Persiram Raja Ampat.
Adrian Mattheis baru menekuni bela diri saat kuliah di Jakarta. Lalu, 2016, ia debut dalam sebuah turnamen yang diselenggarakan ONE Championship.
Kala itu, Papua Badboy, begitu dirinya dijuluki, meraih dua kemenangan cepat dalam satu malam untuk menahbiskan namanya sebagai juara.
Sedangkan pada SEA Games Filipina 2019, Adrian Mattheis turun pada cabor kickboxing nomor full contact 57 kg putra. Ia menembus semifinal dan meraih medali perunggu.