- Timnas Indonesia harus merasakan gagal ke semifinal untuk pertama kalinya pada Piala AFF 2007.
- Pada fase grup Piala AFF 2007 sejatinya timnas Indonesia sama sekali tidak pernah menelan kekalahan.
- Namun, timnas Indonesia hanya menempati posisi tiga Grup B Piala AFF 2007 dengan duel lawan Laos jadi pembeda.
SKOR.id - Timnas Indonesia secara mengejutkan menemui hasil yang jauh dari harapan pada keikutsertaannya di Piala AFF 2007, yang ditargetkan juara.
Pada edisi pertama sejak berganti nama dari Piala Tiger, pasukan Garuda harus merasakan gagal melaju ke semifinal untuk pertama kali.
Padahal sejak awal tunamen bergulir per 1996, Indonesia selalu berhasil menempati posisi dua besar fase grup sehingga bisa lolos ke babak gugur.
Bahkan, pada tiga edisi sebelumnya, secara beruntun skuad Merah Putih berhasil menjadi finalis meski mimpi untuk jadi juara belum bisa terwujud.
Pada Piala AFF 2007, tim yang masih dilatih Peter Withe seperti edisi sebelumnya, sejatinya memulai langkah dengan cukup baik pada penyisihan Grup B.
Bertempat di Stadion Nasional, Singapura pada 13 Januari 2007, pasukan Garuda berhasil menang meyakinkan 3-1 atas Laos.
Dua gol diciptakan Atep dan satu dari pemain pengganti Saktiawan Sinaga, setelah sempat dikejutkan gol cepat Sounthalay Xaysongkham.
Namun siapa sangka, itu menjadi satu-satunya raihan poin penuh Indonesia sebab laga lainnya gagal dimaksimalkan dengan kemenangan.
Pada pertandingan kedua, masih di stadion yang sama, skuad Merah Putih harus puas hanya bermain imbang 1-1 menghadapi Vietnam, 15 Januari 2007.
Bahkan tim asuhan Peter Withe hampir kalah karena gol bunuh diri Supardi Nasir pada babak pertama baru bisa dibalas Saktiawan Sinaga pada penghujung laga.
Dua hari berselang, pada duel pamungkas untuk fase grup, kemenangan yang jadi harga mati untuk lolos ke semifinal gagal didapatkan.
Indonesia bermain imbang 2-2 melawan tuan rumah Singapura setelah sempat dua kali tertinggal. Gol pasukan Garuda dicetak oleh Ilham Jaya Kesuma dan Zaenal Arief.
Ponaryo Astaman dan kawan-kawan tidak pernah kalah sepanjang fase grup. Sayang, mereka gagal ke semifinal sebab hanya ada di posisi tiga Grup B.
Secara raihan poin Indonesia sama mengumpulkan lima poin serupa Singapura dan Vietnam.
Namun, dua tim itu memiliki posisi yang lebih baik karena punya rapor gol yang jauh lebih baik ketimbang pasukan Merah Putih.
Skuad Garuda punya enam gol dan kemasukan empat. Singapura mencetak 13 gol dan kebobolan dua, serta 10 gol dan satu kemasukan untuk catatan Vietnam.
Pertandingan lawan Laos yang dijalani pada awal oleh Indonesia menjadi kunci. Sebab pada kesempatan lain, Singapura dan Vietnam sukses melumat juru kunci Grup B itu.
Singapura pada pertandingan keduanya berhasil berpesta gol dengan kemenangan 11-0 atas Laos. Vietnam menang 9-0 atas Laos pada laga pamungkas grup.
Baca Juga Berita Piala AFF Lainnya:
Kilas Balik Piala Tiger 2004: Langkah Timnas Indonesia Diwarnai Protes Persija dan PSM
Kilas Balik Piala Tiger 2002: Timnas Indonesia dan Vietnam, Tim Paling Subur Tanpa Mental Juara