- Total 28 atlet Indonesia dari delapan cabor akan berjuang di Olimpiade Tokyo 2020.
- Bulu tangkis menjadi peyumbang atlet terbanyak untuk Indonesia di Olimpiade Tokyo, yakni 11 orang.
- Menpora, Zainudin Amali berharap prestasi atlet di Olimpiade Tokyo 2020 dapat lebih baik dari raihan di Olimpaide 2016 Rio de Janeiro.
SKOR.id - Terdapat 28 atlet dari delapan cabang olahraga (cabor) yang akan mewakili Indonesia di Olimpiade Tokyo 2020.
Jumlah itu sudah tidak bakal bertambah seiring penutupan kualifikasi Olimpiade pada awal Juli lalu.
Ajang terbesar di dunia itu akan dilaksanakan pada pada 23 Juli-8 Agustus mendatang.
Dari total 28 atlet yang berangkat terdiri dari delapan cabor yakni bulu tangkis, atletik, panahan, menembak, dayung (rowing), selancar, angkat besi, dan renang.
Dari delapan cabor itu, bulu tangkis menjadi peyumbang atlet terbanyak untuk Indonesia, yakni 11 orang.
Di sektor tunggal putra, Indonesia akan bertumpu kepada Anthony Sinisuka Ginting dan Jonatan Christie yang akan menjalani debutnya pada Olimpiade Tokyo.
Pada sektor tunggal putri, Indonesia akan menarih harapan kepada, Gregoria Mariska Tunjung.
Lalu pada ganda putri dan campuran, Indonesia hanya mengirim masing-masing satu wakil. Mereka adalah Greysia Polii/Apriyani Rahayu dan Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti.
LIVE: Indonesia di Olimpiade 2020 Tokyo
Indonesia juga memiliki dua wakil di nomor ganda putra, yakni Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, dan Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan.
Cabor Atletik memberangkatkan dua wakil, yakni Lalu Muhammad Zohri yang turun di nomor paling bergengsi 100 meter putra dan mengirim Alvin Tehupejory melalui jalur wildcard untuk mengisi Universality Quota.
Pada cabor panahan dipastikan mengirimkan empat wakilnya dari nomor recurve perorangan putra dan putri.
Trio arjuna Merah Putih yang mengamankan tiket nomor recurve beregu putra Olimpiade 2020 Tokyo yakni Riau Ega Agatha Salsabila, Arif Dwi Pangestu, dan Alviyanto Bagas Prastyadi.
Riau Egha juga sudah dipastikan meraih tiket ke Olimpiade Tokyo 2020 untuk nomor recurve perseorangan putra. Pada nomor recurve perorangan putri, wakil Indonesia adalah Dinanda Chairunnisa.
Dari cabor menembak, Vidya Rafika Rahmatan Toyyiba yang turun di nomor 10 meter air riffle putri dipastikan bakal mewakili Indonesia di Olimpiade Tokyom
Kemudian cabang olahraga dayung (rowing), Indonesia akan mengirimkan wakilnya dari nomor lightweight women's double sculls (LW2x) atas nama Mutiara Rahma Putri/Melani Putri.
Spesial bagi cabor selancar, Indonesia untuk pertama kalinya mengirimkan wakil ke Olimpiade Tokyo 2020 melalui atlet asal Bali, Rio Waida.
Kemudian cabor angkat besi berhasil meloloskan lima lifternya, yakni Eko Yuli Irawan, Windy Cantika Aisah, Deni, Rahmad Erwin Abdullah, dan Nurul Akmal.
Terakhir dari cabor renang, Aflah Fadlan Prawira (putra) dan Azzahra Permatahani (putri) menjadi wakil Indonesia di Olimpiade 2020. Keduanya mengambil jatah wildcard yang diberikan FINA (Federasi Renang Internasional).
Jika berbicara target, Menpora, Zainudin Amali mengungkapkan harapannya untuk para atlet Tanah Air yang berjuang di Olimpiade Tokyo 2020.
Menpora menargetkan kontingen bisa pulang minimal dengan prestasi yang sama atau melebihi raihan di Olimpaide 2016 Rio de Janeiro.
Daftar 28 atlet Indonesia yang berangkat ke Olimpiade Tokyo 2020:
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
View this post on Instagram
Berita Lainnya:
Lifter Indonesia Sudah Berlatih di Jepang, Siap Rebut Emas Olimpiade Tokyo
Pelatih Tim Bulu Tangkis Indonesia Puas dengan Program ''Karantina Kumamoto''