SKOR.id - Pembalap Prima Pramac Racing, Jorge Martin, menunjukkan performa impresif dalam sesi kualifikasi MotoGP Indonesia 2024 yang digelar Sabtu (28/9/2024).
Jorge Martin sukses menyabet pole position usai membukukan catatan waktu tercepat dalam sesi yang berlangsung di Sirkuit Mandalika, Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat.
Martinator mengamankan posisi start terdepan MotoGP Indonesia 2024 berkat torehan 1 menit 29,088 detik saat melakoni sesi Q2.
Torehan waktu Jorge Martin tersebut juga memecahkan rekor lap tercepat Sirkuit Mandalika yang sehari sebelumnya dipecahkan oleh Enea Bastianini (Ducati Lenovo).
Bagi Jorge Martin, ini jelas jadi modal apik untuk mengarungi dua sesi balapan yang akan berlangsung di MotoGP Indonesia 2024.
Hasil apik dari Sirkuit Mandalika tentu bakal membuat rider asal Spanyol itu makin mantap berada di puncak klasemen MotoGP 2024.
Apalagi sang rival terdekat, Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo), belakangan sedang melakoni tren negatif dua kali gagal finis dalam tiga sesi balapan utama terakhir.
Francesco Bagnaia sendiri "hanya" mampu membukukan catatan waktu terbaik keempat dalam sesi kualifikasi MotoGP Indonesia 2024.
Juara dunia MotoGP 2022 dan 2023 itu menuntaskan sesi dengan lap terbaik 1 menit 29,745 detik atau lebih lambat 0,657 detik dari Jorge Martin.
Sedangkan peringkat kedua dan ketiga secara berurutan diisi oleh Marco Bezzecchi (Pertamina Enduro VR46 Racing Team) dan Pedro Acosta (Red Bull GASGAS Tech3).
Sementara itu, nasib sial dialami oleh Marc Marquez (Gresini Racing) dalam sesi kualifikasi MotoGP Indonesia 2024.
Enam kali juara dunia MotoGP tersebut dua kali crash dalam dua kesempatan berbeda dalam sesi Q2, di tikungan 15 saat melakoni run pertama dan tikungan 10 pada run kedua.
Alhasil, Marc Marquez sama sekali tak mencatatkan waktu sepanjang sesi Q2 yang membuatnya harus puas memulai dua sesi balapan di Sirkuit Mandalika dari peringkat ke-12.
Dalam tiga seri terakhir, termasuk MotoGP Indonesia 2024, Dewi Fortuna seperti tak berpihak ke The Baby Alien yang selalu mengalami crash dalam sesi Q2 saat kualifikasi.
Menariknya, Marquez masih mampu mengukir hasil positif saat balapan meski mendapat posisi start yang tak ideal.
Pada MotoGP San Marino 2024, Marc Marquez yang start kesembilan berhasil finis kelima saat sprint dan memenangi sesi balapan utama.
Sedangkan pada MotoGP Emilia Romagna 2024, ia finis keempat saat sesi sprint dan ketiga di balapan utama walau memulai lomba dari peringkat tujuh.
Berikut hasil kualifikasi MotoGP Indonesia 2024:
Setelah ini, para pembalap punya waktu istirahat beberapa jam sebelum kembali ke lintasan untuk sesi sprint MotoGP Indonesia 2024.
Sesi sprint MotoGP Indonesia 2024 dijadwalkan berlangsung pada Sabtu (28/9/2024) mulai pukul 14.00 WIB.