- Seri ke-18 MotoGP 2022 digelar di Sirkuit Phillip Island, Australia, pada Minggu (16/10/2022).
- Pembalap Suzuki Ecstar, Alex Rins, membuat kejutan dengan menjadi pemenang balapan.
- Sementara itu, Fabio Quartararo kehilangan puncak klasemen setelah mengalami crash di lap ke-11.
SKOR.id - Salah satu seri paling seru pada MotoGP 2022 tersaji di Sirkuit Phillip Island, Australia, Minggu (16/10/2022).
Crash horor yang terjadi antara Alex Marquez dan Jack Miller serta tersingkirnya Fabio Quartararo hanyalah bagian kecil dari keseruan balapan MotoGP Australia 2022.
Sajian utamanya ada di barisan depan, ketika perebutan posisi terdepan berlangsung hampir sepanjang balapan.
Alex Rins akhirnya keluar sebagai pemenang balapan, disusul Marc Marquez dan Francesco Bagnaia.
Jalannya balapan
Cuaca cerah menaungi Sirkuit Phillip Island, yang berarti para pembalap mampu mengeluarkan potensi terbaik mereka.
Jorge Martin, yang mengawali balapan dari posisi terdepan, langsung melesat begitu melibas tikungan pertama, disusul Marc Marquez dan Francesco Bagnaia.
Sementara itu, sang pemuncak klasemen, Fabio Quartararo, justru berada dalam bahaya.
Start dari posisi kelima, Quartararo terpaksa merosot satu peringkat pada lap ke-3 setelah disalip oleh Jack Miller.
Quartararo makin terpuruk setelah melebar di Tikungan 5 pada lap keempat, yang menempatkannya di posisi ketiga dari bawah.
MASSIVE MISTAKE! ⚠️@FabioQ20 runs wide at Miller Corner, he's back in 22nd! ????#AustralianGP ???????? pic.twitter.com/W0fpP4Esmi— MotoGP™???? (@MotoGP) October 16, 2022
Bergeser ke barisan depan, Martin dan Marquez masih leluasa memimpin balapan, dibayang-bayangi oleh duo pabrikan Ducati, Bagnaia dan Miller.
Kejutan terjadi di lap ke-7. Alex Rins, yang start dari P10, perlahan merangkak ke barisan depan.
Lewat sebuah manuver ciamik, Rins menyalip Miller dan sementara mengamankan posisi keempat.
Tak berapa lama, Rins mengulangi manuvernya pada Bagnaia, yang membuatnya kini bertengger di zona podium.
Insiden mengerikan terjadi pada lap ke-9, saat Alex Marquez mencoba menyalip Luca Marini pada Tikungan 4.
Sukses mengasapi Marini, Marquez justru menyeruduk Miller dari belakang, yang membuat kedua pembalap tersungkur ke pinggir lintasan.
THE HOME HERO IS OUT! ????
Contact from @alexmarquez73 cleans @jackmilleraus out of the race and surely the title race too! ????#AustralianGP ???????? pic.twitter.com/BNQOrE6PN3— MotoGP™???? (@MotoGP) October 16, 2022
Perjuangan Quartararo untuk meraup poin di Phillip Island akhirnya usai setelah sang pembalap mengalami crash di lap 11.
Kembali ke barisan depan, Rins melanjutkan serangannya dengan menyalip Marquez. Ia kini berada di posisi kedua dan mengincar Martin.
Upaya Rins akhirnya membuahkan hasil pada lap ke-14. Ia sukses menyalip Martin, yang justru melorot ke posisi keempat setelah disalip oleh Bagnaia dan Marquez.
Aksi saling salip belum berhenti. Bagnaia dan Marquez melancarkan serangan balik dengan menyalip Rins, membuat jalannya balapan kembali sulit diprediksi.
Delapan lap jelang bubar, Rins mengambil alih posisi terdepan dari Bagnaia, sedangkan Marquez tersingkir dari zona podium oleh rookie MotoGP 2022, Marco Bezzecchi.
Menginjak lap ke-21, enam pembalap masih bersaing ketat di barisan terdepan, dipimpin oleh dua murid Valentino Rossi, Bagnaia dan Bezzecchi.
Marquez beberapa kali mencoba melancarkan serangan untuk menggeser Rins dari peringkat ketiga. Namun upayanya tak kunjung membuahkan hasil.
The boys and girls in light blue are BACK ON THE TOP STEP! ????@Rins42 with the most EPIC VICTORY! ????#AustralianGP ???????? pic.twitter.com/SbeHMbFIlY— MotoGP™???? (@MotoGP) October 16, 2022
Kesalahan kecil dari Bezzecchi membuatnya kehilangan posisi kedua tiga lap jelang bubar. Posisinya langsung diisi oleh Rins dan Marquez.
Komposisi tiga pembalap terdepan kembali berubah di lap pamungkas. Memanfaatkan slipstream, Rins dan Marquez sukses mengasapi Bagnaia.
Rins akhirnya keluar sebagai pemenang, disusul Marquez dan Bagnaia. Ini merupakan kemenangan perdana Suzuki pada MotoGP 2022, yang menjadi musim terakhir mereka di kelas utama.
Berikut hasil akhir MotoGP Australia 2022:
No | Pembalap | Tim |
1 | Alex Rins | Suzuki Ecstar (GSX-RR) |
2 | Marc Marquez | Repsol Honda (RC213V) |
3 | Francesco Bagnaia | Ducati Lenovo (GP22) |
4 | Marco Bezzecchi | Mooney VR46 Ducati (GP21)* |
5 | Enea Bastianini | Gresini Ducati (GP21) |
6 | Luca Marini | Mooney VR46 Ducati (GP22) |
7 | Jorge Martin | Pramac Ducati (GP22) |
8 | Johann Zarco | Pramac Ducati (GP22) |
9 | Aleix Espargaro | Aprilia Factory (RS-GP) |
10 | Brad Binder | Red Bull KTM (RC16) |
11 | Pol Espargaro | Repsol Honda (RC213V) |
12 | Miguel Oliveira | Red Bull KTM (RC16) |
13 | Cal Crutchlow | WithU RNF Yamaha (YZR-M1) |
14 | Darryn Binder | WithU RNF Yamaha (YZR-M1)* |
15 | Remy Gardner | KTM Tech3 (RC16)* |
16 | Raul Fernandez | KTM Tech3 (RC16)* |
17 | Maverick Viñales | Aprilia Factory (RS-GP) |
18 | Joan Mir | Suzuki Ecstar (GSX-RR) |
19 | Tetsuta Nagashima | LCR Honda (RC213V) |
20 | Fabio Di Giannantonio | Gresini Ducati (GP21)* |
Franco Morbidelli | Monster Yamaha (YZR-M1) | |
Fabio Quartararo | Monster Yamaha (YZR-M1) | |
Jack Miller | Ducati Lenovo (GP22) | |
Alex Marquez | LCR Honda (RC213V) |
Berita MotoGP lainnya:
MotoGP Australia 2022: 4 Titel yang Bisa Diamankan di Sirkuit Phillip Island
MotoGP Australia 2022: Kombo, Jorge Martin Pole Position dan Pecahkan Rekor Phillip Island
Francesco Bagnaia Siap Ambil Risiko demi Jegal Fabio Quartararo di MotoGP Australia 2022