SKOR.id - Mohamed Salah merupakan salah satu pemain Muslim paling populer di dunia saat ini, berkat kiprahnya di dunia sepak bola.
Pemain yang kini membela Liverpool itu dikenal sebagai Muslim yang taat, dan menjalan berbagai kewajiban dalam agama Islam, termasuk puasa, hal tersebut yang akan menjadi fokus dalam Cerita Ramadan kali ini.
Meski menjadi pemain sepak bola yang diandalkan oleh timnya, Mohamed Salah diketahui tetap menjalankan ibadah puasa ketika membela Liverpool di bulan Ramadan.
Mohamed Salah tetap menjalankan ibadah puasa Ramadan, meski ia harus tampil dan menjalani pertandingan bersama Liverpool.
Namun, ada satu momen diketahui ia pernah memilih tidak berpuasa ketika bermain untuk Liverpool, yaitu pada saat final Liga Champions 2017-2018 melawan Real Madrid.
Pada waktu itu, pemain asal Mesir tersebut dikabarkan telah melakukan konsultasi dengan fisioterapis The Reds, Ruben Pons, tentang kondisinya menjelang laga final Liga Champions.
Mohamed Salah pun akhirnya mendapat saran agar tidak berpuasa menjalang laga final Liga Champions melawan Real Madrid.
Menurut surat kabar asal Mesir, Al Masry al Youm, dikatakan bahwa Mohamed Salah menolak ide untuk tidak berpuasa pada laga final tersebut.
Namun, Ruben Pons mengklaim bahwa Mohamed Salah tidak akan menjalani ibadah puasa Ramadan sebelum dan pada saat hari final Liga Champions.
"Kami berada di Marbella dan ahli gizi membuat rencana kerja," ujar Ruben Pons.
"Besok dan hari pertandingan dia tidak akan melakukannya, jadi itu tidak akan mempengaruhinya," ujarnya menambahkan.
Pada laga final, Mohamed Salah hanya bermain 30 meit, akibat cedera yang dialaminya setelah menerima pelanggaran dari Sergio Ramos, Liverpool juga kalah 1-3 pada laga tersebut.
Pada musim berikutnya, ketika The Reds kembali melaju ke final Liga Champions menghadapi Tottenham Hotspur, Mohamed Salah kembali menjadi sorotan.
Tidak seperti musim sebelumnya, Mohamed Salah tidak mengungkapkan apakah dia berpuasa, meski menurut laporan Stepfeed, menjelang babak pertama berakhir, Salah dan Sadio Mane tampak berbuka puasa di tengah laga.
Meski Mohamed Salah tampak berpuasa hal tersebut tak memengaruhinya di laga final, ia mencetak satu gol melalui titik penalti di menit kedua, Liverpol menang dengan skor 2-0 pada laga tersebut.
Momen lain Mohamed Salah yang berkaitan dengan puasa bulan Ramadan adalah saat ia tidak meminum air yang diberikan kepadanya ketika membela Liverpool melawan Manchester City musim 2022-2023.
Mantan pemain Chelsea itu tampil selama 70 menit untuk Liverpool mencetak gol pembuka di menit ke-17, tetapi akhirnya kalah dengan skor 1-4.
Seusai ditarik keluar untuk digantikan Darwin Nunez, Salah mendapatkan air minum dari seorang staf Liverpool.
Meski menerima air pemberian tersebut, Salah kemudian meletakkannya di bawah kursi, tanpa meminumnya.
Momen tersebut menjadi perbincangan, karena Salah menjalani puasa meski tampil di pertandingan yang berat, dan bermain selama 70 menit.
Nantikan Cerita Ramadan lainnya hanya di Skor.id.