- Rifda Irfanaluthfi bertekad tampil di Olimpiade 2024 Paris.
- Jika mampu mewujudkan hal itu, Rifda Irfanaluthfi akan jadi pesenam pertama Indonesia yang lolos ke Olimpiade.
- Saat ini, Rifda Irfanaluthfi sedang beristirahat untuk memulihkan cedera.
SKOR - Ratu senam Indonesia, Rifda Irfanaluthfi, bertekad untuk terus menaikkan level dalam kancah internasional.
Tidak mau hanya mentok di SEA Games dan Asian Games, atlet asal DKI Jakarta itu berambisi tampil di Olimpiade.
Dan, sebagai upaya mewujudkan impiannya, Rifda Irfanaluthfi bertolak ke Doha, Qatar, usai SEA Games 2021 Vietnam.
Meski tengah cedera, dirinya ke Doha untuk mengikuti Kejuaraan Asia. Hasilnya, dia mampu mencapai 10 besar Asia.
Kini, Rifda Irfanaluthfi sedang menepi untuk memulihkan cedera dengan didampingi dr. Andi Kurniawan dan Komisi Medis NOC Indonesia.
"Saya ingin jadi atlet senam pertama dari Indonesia yang tampil di Olimpiade. Saya berkomitmen untuk mewujudkannya," ucapnya.
Sang pelatih, Eva Novalina, mengatakan sengaja mengistirahatkan anak didiknya tersebut selama beberapa bulan.
Atlet 22 tahun tersebut diharapkan bisa memulai kualifikasi menuju Olimpiade Paris 2024 dengan sebaik-baiknya.
"Rifda akan mengikuti kualifikasi Olimpiade 2024. Dalam waktu dekat, kualifikasinya di Liverpool, Inggris," ucap Eva Novalina.
Ita, sapaannya, menjelaskan bahwa Pengurus Besar Persatuan Senam Indonesia (PB Persani) berkomitmen mendukung atlet-atletnya.
Termasuk di antaranya Rifda Irfanaluthfi yang berambisi tampil di Olimpiade Paris 2024 atau dua tahun dari sekarang.
"Kami akan memberi suport penuh kepada Rifda agar nantinya bisa turun di Olimpiade Paris," Novita mengungkapkan.
Berita Rifda Irfanaluthfi Lainnya:
Pesenam Rifda Irfanaluthfi Curhat Butuh Terapis untuk Pulihkan Cedera
Medali Emas Rifda Jawaban Kepercayaan Tim Review PPON