- Berikut berbagai nutrisi penting yang mesti dikonsumsi untuk menjaga kesehatan otak.
- Otak salah satu organ paling aktif dan kompleks dalam tubuh.
- Gaya hidup sehat salah satu upaya untuk menghindari atau memperlambat masalah pada otak.
SKOR.id - Otak merupakan salah satu organ yang paling aktif dan kompleks dalam tubuh, sehingga penting untuk menjaganya agar tidak terjadi kerusakan kognitif.
Namun, kebiasaan buruk bisa menjadi salah satu faktor penyebab penyakit yang berkaitan dengan otak seperti Alzheimer. Karena itulah, penting untuk menjaga pola makan dan melakukan aktivitas fisik, serta strategi kebugaran otak untuk meningkatkan keterampilan kognitif.
Spanish Society of Neurology (SEN) menegaskan, gaya hidup sehat dapat mengurangi kasus Alzheimer hingga 40 persen. Menghindari penyakit ini sangat kompleks dan sulit untuk diatasi di usia lanjut.
Meski demikian, risiko situasi ini dapat dihindari salah satunya dengan menerapkan gaya hidup sehat. Selain itu, aktivitas fisik, sosial, dan mental juga dapat mencegah atau menunda penyakit ini.
Untuk itu, Pasqual Maragall Foundation mengusulkan lima rekomendasi diet untuk kesehatan otak adalah sebagai berikut:
1. Vitamin E dan C
Vitamin E dan C memiliki fungsi antioksidan, yang melindungi sel dari stres oksidatif yang disebabkan oleh radikal bebas. Untuk itu, direkomendasikan rutin mengonsumsi buah atau sayur seperti jeruk, kiwi, anggur, brokoli, bawang merah, atau asparagus.
2. Omega-3
Ikan seperti teri, makarel, salmon, atau sarden memiliki sejumlah besar asam lemak omega-3, yang dapat meningkatkan kinerja aktivitas kognitif.
3. Vitamin B
Vitamin B6, B9, dan B12 dapat membantu memperlambat penurunan kognitif. Menurut Mayo Clinic, kekurangan vitamin B12 berisiko demensia dan fungsi kognitif yang rendah.
Skorer bisa mendapatkan vitamin B6 dan B9 pada ikan, bayam, hati, buncis, kacang-kacangan, kedelai, atau sayuran seperti brokoli, kembang kol, atau kubis.
Sementara vitamin B12 dapat ditemukan dalam daging, unggas, ikan, kerang, telur, dan produk susu.
4. Vitamin D
Vitamin ini memenuhi fungsi penting seperti pengaturan kalsium dan fosfor dalam sistem pencernaan, serta terlibat dalam pembentukan dan pemeliharaan tulang serta gigi.
Vitamin D dapat ditemukan pada paparan sinar matahari, atau menambahkan produk susu, telur, dan ikan berminyak dalam menu makanan.
5. Air
Para ahli merekomendasikan untuk minum air antara 1,5 dan tiga liter air per hari. Dengan minum yang cukup, maka tubuh akan terhidrasi dengan baik.
Minum yang cukup juga penting untuk kesehatan fisik dan mental. Selain itu, hindari minuman beralkohol dan bersoda.
Berita Bugar Lainnya
4 Bahaya Terlalu Sering Makan Ayam Goreng, Salah Satunya Risiko Infeksi Saluran Kencing
Jangan Dibuang, Kuning Telur Ternyata Mengandung Banyak Nutrisi dan Vitamin