- Yamaha Motor Europe dan YART GYTR berencana membuat dan menjual replika Yamaha YZR-M1 milik SRT.
- Replika YZR-M1 SRT itu akan dibuat 50 unit dan didesain sama persis dengan motor Tim Yamaha Petronas di MotoGP tahun ini.
- Harga replika YZR-M1 SRT ini sekitar 46 ribu euro (sekira Rp800 juta) belum termasuk pajak namun masih ada sejumlah bonus menarik.
SKOR.id - Yamaha tahu benar cara memanfaatkan momentum keberhasilan Fabio Quartararo yang kini memimpin klasemen Kejuaraan Dunia MotoGP 2020.
Yamaha Motor Europe dan Yamaha Austria Racing Team (YART) GYTR Pro Shop belum lama ini berencana menjual replika Yamaha YZR-M1 milik Petronas Yamaha Sepang Racing Team (SRT) dalam jumlah terbatas (limited).
Rencana penjualan replika Yamaha YZR-M1 ini merupakan bentuk penghormatan terhadap Petronas Yamaha SRT yang mencuat di awal musim MotoGP 2020 usai tertunda lama akibat pandemi Covid-19.
Dari empat lomba yang sudah digelar, kedua pembalap tim satelit Yamaha itu, Fabio Quartararo dan Franco Morbidelli, masing-masing menempati peringkat pertama dan kedelapan klasemen.
Fabio Quartararo bahkan mampu memenangi dua lomba awal di Sirkuit Jerez, Spanyol (GP Spanyol dan GP Andalusia). Sementara, Franco Morbidelli naik podium kedua di GP Rep. Ceko, putaran kedua.
Tidak hanya warna dan desain grafis bodi motor (livery) yang sama, YART nantinya juga akan menempatkan sejumlah komponen balap yang mirip dengan motor MotoGP untuk replika Yamaha YZR-M1 milik SRT.
Salah satunya adalah fairing dan sayap-sayap mini (winglets) berbahan serat karbon buatan Genuine Yamaha Technology for Racing (GYTR), yang sama dengan YZR-M1 milik SRT di MotoGP.
Replika Yamaha YZR-M1 SRT juga menggunakan suspensi depan Ohlins FRGT, suspensi belakang monoshock Ohlins TTX, penstabil setang (steering damper) khusus balap, dan knalpot balap khusus dari Yamaha.
GYTR juga menyediakan lengan ayun (swingarm) yang didesain sama seperti motor SRT di MotoGP agar mempermudah penggantian ban, untuk YZR-M1 versi replika ini.
Pijakan kaki (footrest) balap berikut rem dan kopling dari Brembo juga akan dipasangkan di YZR-M1 replika SRT ini.
Brembo juga memasok kaliper GP4-RX yang khusus spesifikasi balap dan cakam rem T-Drive. Pelek tujuh palang berbahan campuran magnesium dari Marchesini juga akan dibalut ban balap botak (slick) dari Michelin.
Replika YZR-M1 SRT juga mengaplikasi Unit Kontrol Elektronik (ECU) dari Yamaha yang mampu mengatur bukaan gas (quick-action throttle) agar cepat mengais putaran mesin (rpm) atas.
Rencananya, hanya 50 unit replika Yamaha YZR-M1 SRT yang akan dibuat. Nomor seri setiap unit akan ditempelkan pada segitiga atas (triple clamp) setang motor.
"Kami senang bisa memperkenalkan replika motor Petronas Yamaha SRT MotoGP secara eksklusif," ujar Mandy Kainz, pemilik YART GYRT Yamaha Pro Shop di laman resmi yamaha-racing.com.
"Dengan komponen yang kami desain mendekati performa motor tim Petronas, kami ingin konsumen ikut merasakan sensasi MotoGP."
Dari spesifikasinya terlihat bila replika Yamaha YZR-M1 SRT nantinya hanya akan bisa dipakai di lintasan (sirkuit).
Nantinya, setiap pembeli replika Yamaha YZR-M1 SRT ini akan mendapatkan bonus helm KYT, kaus dari Petronas Yamaha SRT, dan satu tiket tamu VIP di lomba MotoGP sesuai pilihan konsumen.
Untuk membeli replika Yamaha YZR-M1 SRT ini, calon konsumen bisa mendaftar di laman resmi YART GYTR (https://www.yart.site/).
Harga akan menyesuaikan dengan komponen yang dipesan dan tentunya tidak akan murah karena replika Yamaha YZR-M1 SRT ini adalah versi motor MotoGP 2020.
Namun, laman resmi YART menyebut akan melepas replika Yamaha YZR-M1 SRT ini seharga 46 ribu euro (sekira Rp800 juta) belum termasuk pajak. Sebagai perbandingan, pada awal Agustus lalu, KTM juga menjual replika motor MotoGP mereka namun versi 2019.
Dibuat sama persis dengan motor yang dipakai Pol Espargaro musim lalu, termasuk mesin, KTM RC16 versi 2019 tersebut dilepas dengan harga 288 ribu euro (sekira Rp5,01 miliar) dan hanya dibuat dua buah.
Dengan harga tersebut, konsumen juga akan mendapatkan baju balap Pol Espargaró, helm yang sudah ditanda tangani, dan satu tiket VIP untuk sebuah lomba MotoGP.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Berita Petronas Yamaha SRT Lainnya:
MotoGP Austria 2020: Franco Morbidelli Alami Insiden Hebat, Ini Pernyataan Petronas Yamaha SRT
September 2020, Peresmian Valentino Rossi sebagai Rider Petronas Yamaha SRT
Keraguan Bos Petronas Hilang Setelah Valentino Rossi Raih Podium di GP Andalusia