- Selain banyak digemari, buah nanas ternyata mengandung segudang khasiat.
- Nanas diketahui memiliki enzim bromelain, yang memiliki banyak manfaat untuk tubuh manusia.
- Tak hanya itu, tingginya kadar serat yang dimiliki nanas juga berfungsi memperlancar pencernaan.
SKOR.id - Buah nanas ternyata memilik segudang khasiat jika dikonsumsi secara rutin.
Di tengah masyarakat Indonesia, nanas merupakan salah satu buah yang populer dan mudah ditemui.
Buah bercitarasa segar ini biasa dinikmati langsung, atau disantap sebagai tambahan dalam salad buah dan makanan penutup.
Tak hanya nikmat, buah nanas ternyata juga mengandung segudang manfaat untuk tubuh manusia.
1. Mengandung zat anti-kanker
Menurut beberapa penelitian, nanas mengandung antioksidan tinggi, salh satunya bromelain, yang melindungi kita dari radikal bebas.
Selain berfungksi mengatasi peradangan, zat ini juga dapat dimanfaatkan untuk melawan kanker.
Tak hanya bromelain, nanas juga mengandung asam fenolat uang emnawarkan efek antimikroba, antikanker, serta antiinflamasi.
2. Melancarkan pencernaan
Bromelain juga berfungsi untuk memecah protein. Dengan demikian, nanas sangat dianjurkan bagi mereka yang memiliki penyakit radang usus.
Ditambah, satu porsi nanas menawarkan 2,3 gram serat makanan yang membantu mengosongkan usus dan melancarkan buang air besar.
Kombinasi serat dan bromelain inilah yang membuat pencernaan kita berjalan secara lebih optimal.
3. Membantu menurunkan berat badan
Berkat kandungan serat yang cukup banyak, nanas akan membuat kita kenyang lebih lama sehingga membantu penurunan berat badan.
Meski korelasi antara konsumsi nanas dan penurunan berat badan masih perlu dikaji, namun sebuah penelitian pada 2018 sedikit memberikan jawaban.
Dalam penelitian tersebut, ditemukan bahwa pemberian jus nanas pada tikur dapat menurunkan pembentukan lemak sekaligus meningkatkan pemecahan lemak.
4. Meningkatkan imun tubuh
Kandungan vitamin C dalam nanas bermanfaat untuk meningkatkan sistem imun atau kekebalan tubuh kita.
Bahkan, vitamin C juga diketahui dapat membantu proses pengobatan beberapa penyakit, termasuk infeksi pernapasan dan gangguan sistemi tertentu.
Sebuah studi juga menunjukkan bahwa anak-anak yang mengonsumsi nanas kalengan mengalami lebih sedikit infeksi virus dan bakteri dibandingkan mereka yang tidak.
5. Meredakan batuk
Lagi-lagi, manfaat ini ditemukan karena kandungan enzim bromelain yang terdapat di dalam buah nanas.
Selain itu, kandungan air yang cukup tinggi juga terbukti membuat sakit tenggorokan menjadi lebih baik.
Nanas bahkan menjadi obat alami untuk tuberkulosis berkat efeknya yang melarutkan lendir paru-paru.
6. Memperkuat tulang
Lazimnya, masyarakat mengenai vitamin D sebagai zat yang bermanfaat untuk kekuatan tulang. Ternyata, khasiat yang sama dimiliki vitamin C.
Orang yang mengkonsumsi makanan tinggi vitamin C disebut memiliki risiko lebih kecil terkena osteoporosis.
Mangan yang terkandung dalam nanas juga dapay mengurangi risiko pengeroposan tulang belakang pada wanita jika dikonsumsi dengan kalsium, seng, boron, vitamin D, serta tembaga.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Lihat postingan ini di Instagram
Artikel kebugaran lainnya:
Ingin Bugar Maksimal Usai Olahraga? Perhatikan Batas Maksimal Denyut Jantung
Rahasia Marc Marquez Menjaga Kebugaran sebagai Pembalap MotoGP