- Turnamen bulu tangkis All England 2020 baru saja berakhir pada Minggu (15/3/2020) malam di Birmingham Arena, Birmingham, Inggris.
- Jepang keluar sebagai juara umum dengan membawa pulang dua gelar juara melalui sektor ganda putra dan ganda putri.
- Denmark meraih gelar juara tunggal putra, Taiwan merebut titel tunggal putri, dan Indonesia menjuarai nomor ganda campuran.
SKOR.id - Turnamen bulu tangkis All England 2020 baru saja berakhir pada Minggu (15/3/2020) malam waktu setempat di Birmingham Arena, Birmingham, Inggris.
Jepang keluar sebagai juara umum dengan membawa pulang dua gelar juara melalui sektor ganda putra dan ganda putri, sedangkan gelar lainnya dibagi rata ke tiga negara.
Dua wakil terakhir Negeri Sakura, yaitu Yuki Fukushima/Sayaka Hirota dan Hiroyuki Endo/Yuta Watanabe, menjalankan tugas mereka dengan sempurna pada ajang BWF World Tour Super 1000 tersebut.
Baca Juga: All England 2020: Kevin/Marcus Runner-up
Yuki Fukushima/Sayaka Hirota yang tampil pada partai pembuka final itu membuka jalur juara umum dengan menang 21-13, 21-15 atas ganda putri asal Cina, Du Yue/Li Yinhui.
Kemenangan Yuki Fukushima/Sayaka Hirota kemudian dilanjutkan oleh Hiroyuki Endo/Yuta Watanabe yang turun di partai kelima alias laga terakhir.
Pasangan senior-junior tersebut mampu mengatasi permainan cepat ganda putra Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, dengan skor 21-18, 12-21, 21-19 dalam waktu 72 menit.
Kemenangan tersebut membuat Jepang membawa pulang dua gelar juara dan memastikan diri sebagai juara umum All England 2020.
Baca Juga: All England 2020: Jadi Juara, Fukushima/Hirota Jawab Rasa Penasaran
Momen serupa terakhir kali dialami Jepang pada All England 2016 ketika Nozomi Okuhara memenangi nomor tunggal putri dan Misaki Matsutomo/Ayaka Takahashi juara ganda putri.
Gelar juara All England 2020 untuk tunggal putra diraih pebulu tangkis Denmark, Viktor Axelsen, yang menang atas Chou Tien Chen (Taiwan).
Kemudian, Tai Tzu Ying (Taiwan) meraih gelar juara All England ketiganya setelah menang atas Chen Yufei (Cina).
Disusul ganda campuran Indonesia, Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti, yang unggul atas Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai dari Thailand.
Pada 2016, Praveen pernah menjuarai All England ketika berpasangan dengan Debby Susanto dan empat tahun kemudian dia kembali juara dengan pasangan yang berbeda.
Berikut rekapitulasi hasil final All England 2020:
Tunggal Putra:
Viktor Axelsen (2/Denmark) vs Chou Tien Chen (1/Taiwan) - 21-13, 21-14 (46 menit)
Tunggal Putri:
Tai Tzu Ying (2/Taiwan) vs Chen Yufei (1/Cina) - 21-19, 21-15 (44 menit)
Ganda Putra:
Hiroyuki Endo/Yuta Watanabe (6/Jepang) vs Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo (1/Indonesia) - 21-18, 12-21, 21-19 (72 menit)
Ganda Putri:
Yuki Fukushima/Sayaka Hirota (3/Jepang) vs Du Yue/Li Yinhui (6/Cina) - 21-13, 21-15 (46 menit)
Ganda Campuran:
Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti (5/Indonesia) vs Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai (3/Thailand) - 21-15, 17-21, 21-8 (46 menit)