SKOR.id - SKOR.id - Lee Chong Wei mengungkap kekhawatiran terkait perkembangan performa para pebulu tangkis Malaysia yang dinilai tengah mengalami penurunan.
Kekhawatiran Lee Chong Wei didasari hasil yang didapatkan tim putra dan putri Malaysia dari ajang Badminton Asia Team Championships 2024 (BATC 2024) pada pekan lalu.
Dalam ajang yang bergulir di Selangor, Malaysia itu, tim putra tuan rumah jadi runner up usai kalah 0-3 di partai final dari Cina yang datang tanpa skuad terbaiknya.
Sedangkan tim putri Malaysia gagal mendapat medali lantaran terhenti di perempat final setelah dikalahkan skuad muda Indonesia dalam tiga partai langsung.
Hasil yang didapat tim putra dan putri Malaysia di BATC 2024 menimbulkan kekhawatiran tersendiri bagi Lee Chong Wei, apalagi Olimpiade 2024 sudah begitu dekat.
Mantan tunggal putra nomor satu dunia itu khawatir performa tak maksimal ini akan berlarut-larut dan berimbas pada jebloknya prestasi Malaysia di Olimpiade 2024.
“Saya tahu kenyataan menyakitkan tetapi saya pikir bulu tangkis Malaysia akan menurun dari titik saat ini jika tak ada hal yang dilakukan,” kata Chong Wei dikutip dari The Star.
“Saya seperti sudah menyerah dengan bulu tangkis Malaysia. Saat saya bicara fakta, saya dipandang sebagai sosok antagonis. (Padahal) saya tak dibayar untuk memberi bantuan”
“Kita tak bisa bilang semuanya baik-baik saja kala ada beberapa hal yang jelas-jelas tidak benar,” ujarnya.
“Ada kemunduran dari pemain tunggal putra top Malaysia bahkan pemain pelapis kami masih belum sesuai harapan,” Chong Wei menambahkan.
“Negara lain mengistirahatkan pemain topnya dan memberi mandat penuh kepada para pelapis (di BATC 2024), yang mana kami tak mengambil risiko tersebut.”
“Kami juga menyertakan pasangan ganda putra terbaik tetapi saat ini bahkan tak bisa mengimbangi tim yang membawa ganda lapis keduanya,” ujarnya.
“Tim putri Malaysia juga demikian. Meski ada sejumlah wajah baru tetapi belum ada kemajuan sedangkan tim putri India yang baru pertama kali juara membawa banyak pemain muda.”
Dalam kesempatan tersebut, Lee Chong Wei meminta para pebulu tangkis Malaysia untuk meningkatkan disiplin dan komitmen sebagai seorang atlet.
Ia juga meminta Asosiasi Bulu Tangkis Malaysia (BAM) untuk tak segan meniru langkah negara lain yang kerap mengirim pemain muda ke kompetisi internasional.
“Lihat negara lain yang terus mengirim pemain mudanya ke turnamen. Meski masih kerap kalah dari pemain dengan peringkat lebih tinggi, mereka tetap mengirimnya,” katanya.
“Itu caranya membangun rasa percaya diri, ini adalah proses. Di Malaysia, jika pemain muda kalah maka mereka akan masuk 'kulkas'. Lalu, bagaimana cara mereka mengembangkan permainan?”
Lee Chong Wei menekankan perlunya ada perubahan drastis jika tak ingin melihat pebulu tangkis Malaysia tertinggal dari negara lain yang terus berkembang.