SKOR.id – Pengumuman yang dinantikan itu pun tiba. Luca Marini sah bergabung ke Repsol Honda. Hal ini telah dikonfirmasi tim pabrikan Jepang itu pada Senin (27/11/2023) sore WIB.
Pihak Honda Racing Corporation (HRC) secara resmi mengumumkan perekrutan Marini dari VR46 Racing Team. Ia didatangkan untuk menggantikan Marc Marquez mulai MotoGP 2024.
Seperti diketahui, Marquez menyatakan pada Oktober lalu, selama akhir pekan MotoGP Indonesia di Mandalika, bahwa dirinya akan pergi dari Repsol Honda akhir 2023 untuk merapat ke Gresini Racing.
Dengan waktu yang terbilang singkat, Honda harus mencari pengganti The Baby Alien, yang sukses enam kali menjadi juara dunia MotoGP dengan mereka. Sejumlah nama bermunculan.
Nama-nama seperti Miguel Oliveira (RNF Aprilia), Fabio Di Giannantonio (Gresini Racing), dan juga Pol Espargaro (GasGas-KTM Factory Racing) sempat masuk daftar yang dipertimbangkan.
Pada race weekend Grand Prix Malaysia di Sepang, Prinsipal Tim Repsol Honda Alberto Puig mengungkap bahwa Luca Marini pun menjadi salah satu rider yang diproyeksikan untuk menggantikan Marquez.
Opsi mengerucut setelah Espargaro memilih tetap bersama KTM sebagai pembalap penguji musim depan. Akhirnya, HRC mantap memberikan kontrak dua musim kepada Marini sebagai rekan setim Joan Mir.
Bukan tanpa alasan Honda menarik Maro, sapaan akrab Marini, ke tim pabrikannya. Ia terbilang sudah memiliki cukup pengalaman di kelas premier, memulai debut dengan prototipe MotoGP pada 2021.
Musim pertama dihabiskan Marini bersama Avintia sebelum VR46 Racing Team debut di kategori MotoGP pada 2022. Rider 26 tahun terus berprogres, meraih dua podium dan dua pole position musim 2023.
Selain itu, Luca Marini dinilai memiliki kemampuan dalam mengembangkan motor. Ini penting bagi Honda yang tengah berjuang meningkatkan performa RC213V agar dapat kembali kompetitif.
“Honda Racing Corporation dengan bangga mengumumkan perekrutan Luca Marini untuk Kejuaraan Dunia MotoGP musim 2024 dan 2025,” demikian bunyi pernyataan resmi Honda.
“Pembalap berusia 26 tahun ini bergabung dengan kelas premier pada 2021 setelah meraih enam kemenangan dan 15 podium di Kejuaraan Dunia Moto2, menjadi runner-up pada musim 2020.
“Sejak tiba di kelas premier, Marini telah meraih dua podium grand prix, dua pole position, dan empat podium sprint pada 2023. Ia akan bergabung dengan Joan Mir di tim pabrikan dengan kontrak dua tahun.”
Sebelumnya, Marc Marquez sudah tahu rencana HRC merekrut Luca Marini. Dan The Baby Alien telah memberi restu. Menurutnya, Maro adalah pilihan yang bagus untuk Repsol Honda.
“Dia seorang pembalap muda. Jika akhirnya resmi, dia memiliki tantangan bagus untuk pindah dari (motor) kompetitif Ducati di tim kakaknya (Rossi). Tapi dia akan perlu lebih banyak bekerja. Saya ikut senang untuk Luca. Saya mendoakan yang terbaik,” ujar Marquez.
Sementara itu, Luca Marini mengatakan kepindahannya ke Repsol Honda menandai sebuah era baru dalam kariernya sebagai pembalap. Ia mengikuti jejak Rossi yang pernah memperkuat tim pabrikan HRC pada 2002-2003 silam dan sukses jadi juara dunia.
“Saya memiliki momen-momen luar biasa dengan VR46, kami melewati banyak hal bersama. Saya percaya era baru dalam hidup dan karier saya telah dimulai. Kini saya resmi (ke Repsol Honda), mimpi jadi kenyataan. Saya akan berikan yang terbaik,” tulis Marini dalam keterangan fotonya saat masik kecil dengan seragam Repsol Honda.
Dengan bergabungnya Maro ke Repsol Honda, sekarang tinggal menanti pengumuman dari VR46 tentang siapa pembalap yang akan menggantikannya, meski diyakini slot tersebut akan diisi oleh Di Giannantonio.