SKOR.id – Angel Di Maria: Breaking Down the Wall adalah film seri dokumenter tiga episode berbahasa Spanyol yang mengisahkan superstar sepak bola dan salah satu gelandang terbaik dunia dalam beberapa tahun terakhir, Angel Di Maria.
Dimulai dari pribadi yang humble saat masih menjadi atlet muda yang menjanjikan, mengalami masa kejayaan, kejatuhan, hingga kebangkitan, kisah film ini mengalir ke setiap aspek sepanjang kariernya.
Yang pasti, setiap episodenya mengisahkan tingkatan kariernya secara spesifik sehingga seluruh tiga episode itu mampu menahan penonton untuk tetap di tempatnya.
Angel Di Maria diyakini sebagai salah satu pesepak bola hebat di generasinya. Namun, perjalanan karier Di Maria menuju kejayaan dipenuhi rintangan dan ujian berat.
Di episode pertama yang diberi judul 26 Footballs mengisahkan tentang kerendahan hati seorang Di Maria muda. Saat masih kanak-kanak di Rosario yang biasa bekerja membantu ayah dan saudara perempuannya di tambang batubara, Di Maria dikenal sangat aktif.
Saat berusia 4 tahun, Di Maria bergabung dengan Rosario Central Sports Club, yang menandai awal karier sepak bola yang membuatnya menjadi bagian dari Timnas Argentina saat merebut gelar Piala Dunia 2022.
Episode kedua Angel Di Maria: Breaking Down the Wall yang berjudul No One Is a Prophet in Their Own Land, menggambarkan kesulitan karier Di Maria di klub. Ia beberapa kali pindah klub dan tidak selalu berjalan sesuai rencana. Ia juga harus menghadapi hal-hal terkait persoalan pribadi.
Kendati pernah memperkuat klub sekaliber Real Madrid dan Manchester United, karier sepak bolanya di level klub menjadi salah satu yang paling sulit. Hasil mengecewakan di Piala Dunia 2010, sebelum bergabung ke Madrid (2010-2014) sepertinya menjadi awal dari karier buruk Di Maria di level klub.
Pada episode ketiga yang berjudul From Coal to Gold diawali dengan situasi saat Di Maria mengisahkan kebangkitan Di Maria yang luar biasa. Dari titik paling bawah, saat masa depan kariernya tidak menentu, ia justru menjadi pilar penting Argentina mengangkat Piala Dunia setelah 36 tahun.
Di seri yang tayang premier di Netflix pada 12 September 2024 lalu itu, Di Maria juga menjadi narator untuk beberapa momen penting dalam kariernya.
Sejumlah anggota keluarga, sahabat, dan rekan sesama pemain seperti Lionel Messi, Emiliano Martinez, Rodrigo De Paul, Neymar, dan pelatih asal Italia Carlo Ancelotti juga muncul di serial ini. Mereka berbagi kisah tentang karier profesional Di Maria, utamanya soal posisinya sebagai atlet dan rekan di lapangan.