SKOR.id – Winger senior timnas Argentina Angel Di Maria merupakan pemain yang menyukai musik. Hal itu ia akui sendiri dalam sebuah wawancara dengan media Inggris, Mirror.
"Saya suka mendengarkan musik sebelum pertandingan. Itu membantu saya tetap tenang dan fokus pada apa yang harus saya lakukan,” ujar Angel Di Maria.
"Musik membuat saya lebih fokus terutama berpengaruh pada ketenangan saya saat bertanding," ia menambahkan.
Hal itu ia ucapkan saat masih memperkuat Manchester United sekitar tahun 2014-2015.
Rupanya pernyataan Di Maria saat itu mendapat kritikan tajam dari kolumnis Mirror, Richard Innes.
Menurutnya, Angel Di Maria belum menunjukkan performa terbaiknya sejak bergabung dengan Manchester United, sehingga musik yang ia dengarkan tidak berpengaruh apa pun terhadap Di Maria.
“Ada yang mengatakan dia tidak bisa beradaptasi dengan kecepatan dan fisik sepak bola di Liga Primer,” kata Innes dalam kolomnya di Mirror.
“Ada yang bilang istrinya tidak bahagia di Inggris. Ada yang bilang dia dan pelatihnya (Louis Van Gaal) sering berselisih seperti kucing dan anjing,” ia menambahkan.
“Semua teori dan penjelasan valid untuk perjuangan pria yang direkrut Manchester United dengan nilai transfer 59,7 juta poundsterling itu.”
“Tapi jawabannya jauh lebih sederhana, musik pra-pertandingan pilihannya tidak berfungsi,” kata Innes, beropini.
Ia kemudian memberi saran kepada mantan pemain Real Madrid itu.
“Angel Di Maria perlu mengganti musik yang dia dengarkan sebelum pertandingan Manchester United,” katanya.
“Berbagai bukti menunjukkan bahwa filosofi musik Angel Di Maria ini tidak berfungsi,” ia menambahkan. Innes kemudian memberikan contoh buruknya penampilan Di Maria saat itu.
“Membuat diri Anda dikeluarkan dari lapangan dengan mencengkeram baju wasit saat pertandingan besar Piala FA melawan Arsenal bukanlah perilaku seorang pria yang berfokus pada ketenangan.”
Pernyataan itu tentunya menyindir Di Maria yang menyebut musik bisa membuatnya tenang saat tampil di lapangan.
Menurut Innes, perilaku Di Maria terlihat berbeda jika dibandingkan dengan sikapnya saat membintangi iklan.
“Dalam iklan Adidas, Di Maria penuh dengan senyuman, mungkin karena dia merekamnya dalam kapasitasnya sebagai pemain Argentina, bukan sebagai pemain Manchester United.”
“Ada banyak kebisingan, banyak lampu yang berkedip dan ‘wahyu’ bahwa dia suka memakai sepatu bot yang pas, mengingat ini adalah iklan pembuat sepatu Adidas yang terkenal.”
Dan memang, Di Maria hanya sebentar bergabung dengan The Red Devils. Setahun kemudian, pada 2015, ia memilih hengkang ke Paris Saint Germain.
Dan kini pemain 35 tahun tersebut menjadi bagian dari skuat Juventus, tepatnya sejak tahun 2022.
Angel Di Maria juga merupakan salah satu pemain inti timnas Argentina yang akan tampil menghadapi Indonesia di SUGBK pada 19 Juni 2023.