SKOR.id - Persaingan MotoGP 2023 akan berlanjut di Chang International Circuit atau Sirkuit Buriram akhir pekan ini. Race weekend Grand Prix Thailand menjadi penutup rangkaian triple-header pada Oktober.
MotoGP musim ini memasuki putaran ke-17 pada 27-29 Oktober 2023 dengan perburuan gelar juara dipastikan kembali memanas antara Francesco Bagnaia dan Jorge Martin.
Kedua pembalap sekarang terpaut 27 poin. Bagnaia berhasil memperlebar keunggulan di GP Australia, Sabtu (21/10/2023). Di Sirkuit Phillip Island, bintang Ducati Lenovo Team, finis kedua, sementara rider Prima Pramac Racing hanya mampu menyelesaikan race di P5.
Pun begitu, Pecco, sapaan Bagnaia, menegaskan keunggulannya atas Martin belum berarti apa-apa, sebab masih ada 148 poin maksimal bisa diperebutkan dalam empat GP terakhir, termasuk di Buriram.
Setelah 16 Grand Prix, Pecco telah mengoleksi total 366 poin. Sedangkan Martinator, julukan Martin, sudah mengantongi sebanyak 339 poin.
"Saya pikir dua pekan terakhir saya bisa melakukan pekerjaan yang bagus dalam balapan, tetapi gap 27 poin tidak cukup untuk bersantai," ujar Bagnaia dalam jumpa pers di Buriram, Kamis (26/10/2023).
"Saya ingin terus menekan semaksimal mungkin setiap akhir pekan. Ini bukan waktunya bersantai dan berpikir soal gelar. Kami mungkin baru akan memikirkannya usai (GP) Qatar (17-19 November)."
Sementara itu, Martin bertekad untuk mengejar ketertinggalannya dari Pecco Bagnaia. Tapi Spaniard tidak ingin terobsesi dengan titel juara dunia. Ia ingin fokus balapan demi balapan.
"Saya mencoba tidak terlalu banyak memikirkan (pertarungan gelar). Tentu menyakitkan bagi saya dari tadinya sempat memimpin menjadi tertinggal 27 poin. Tetapi itulah balapan," tutur Martinator.
"Apa yang terjadi pada saya juga bisa menimpa orang lain. Saya telah mempersiapkan diri dengan baik untuk akhir pekan ini, itu menjadi fokus saya, menjalani balapan demi balapan," ia menambahkan.
Pada balapan MotoGP Thailand musim lalu, yang berlangsung dalam kondisi basah, Miguel Oliveira keluar sebagai pemenang. Sedangkan Bagnaia finis ketiga dan Martin kesembilan.
Rangkaian race weekend GP Thailand, seperti biasa, dimulai dengan sesi latihan pada Jumat (27/10/2023). Kualifikasi dan sprint hari Sabtu (28/10/2023), kemudian race utama, Minggu (29/10/2023).
Jadwal Lengkap MotoGP Thailand, 27-29 Oktober 2023:
Jumat, 27 Oktober 2023
10.45-11.30 WIB: Latihan Bebas 1
15.00-16.00 WIB: Latihan
Sabtu, 28 Oktober 2023
10.10-10.40 WIB: Latihan Bebas 2
10.50-11.30 WIB: Kualifikasi
15.00-15.45 WIB: Sprint (13 lap)
Minggu, 29 Oktober 2023
10.40-10.50 WIB: Warm Up
15.00-15.50 WIB: Race (26 lap)