SKOR.id - Petenis tunggal putri nomor satu dunia, Iga Swiatek, memutuskan untuk memulai lembar baru dalam kariernya dengan mengganti sosok pelatih yang mendampinginya.
Pada Jumat (4/10/2024), petenis asal Polandia itu mengumumkan perpisahan dengan Tomasz Wiktorowski yang sudah melatihnya selama tiga tahun terakhir.
“Setelah menjalani tiga tahun yang penuh pencapaian hebat, saya dan pelatih Tomasz Wiktorowski memutuskan untuk berpisah,” tulis Iga Swiatek.
“Saya ingin mengawali pernyataan ini dengan ucapan terima kasih yang besar dan mengapresiasi kerja sama kami berdua.”
Iga Swiatek diketahui merekrut Tomasz Wiktorowski pada akhir musim 2021 atau kala dirinya masih bertengger di peringkat sembilan dunia.
Usai mendapat polesan Tomasz Wiktorowski yang pernah mengantar Agnieszka Radwanska jadi juara WTA Finals 2015, karier Iga Swiatek di dunia tenis mengalami perkembangan pesat.
Dalam tiga tahun terakhir, Iga Swiatek berhasil meraih berbagai pencapaian gemilang termasuk deretan gelar termasuk tambahan empat trofi Grand Slam dan juara WTA Finals 2023.
Swiatek pun mampu menyandang status sebagai petenis tunggal putri nomor satu dunia untuk kali pertama dalam kariernya pada awal April 2022.
Ini merupakan pencapaian penting karena merebut status nomor satu dunia jadi salah satu target yang dicanangkan Swiatek dan Wiktorowski saat sepakat bekerja sama.
“Tujuan utama kami adalah menjadi petenis nomor satu dunia dan coach Wiktorowski merupakan salah satu sosok yang pertama kali mengatakannya,” kata Swiatek.
“Kami memasang target sangat tinggi. Kami pun datang ke setiap target dengan tujuan yang jelas, yakni memenanginya.”
“Bersama coach Wiktorowski, kami memenangi banyak turnamen dan meraih empat gelar Grand Slam,” perempuan 23 tahun tersebut menambahkan.
Oleh karena itu, Swiatek sangat berterima kasih atas kontribusi Wiktorowski dalam perjalanan kariernya terutama dalam tiga tahun terakhir.
Lebih lanjut, Swiatek yang terakhir kali bermain di perempat final US Open 2024 awal September lalu berencana mengumumkan komposisi tim kepelatihannya yang anyar beberapa pekan ke depan.
Pemilik medali perunggu Olimpiade 2024 tersebut mengaku tengah menjalani proses pembicaraan awal dengan calon pelatih anyar dari luar Polandia.
Ini jadi langkah menarik tersendiri mengingat Iga Swiatek sebelumnya selalu didampingi pelatih yang berasal dari negaranya sendiri.
Ketika masih berkompetisi di level junior, Iga Swiatek menjalani kariernya dengan bimbingan Michal Kaznowski.
Setelah beralih status sebagai pemain profesional pada 2016, Iga Swiatek mulai dilatih oleh Piotr Sierzputowski dan bertahan nyaris selama enam tahun.
Iga Swiatek pun menyebut keputusan ini diambil sebagai penanda bahwa dirinya siap mengambil langkah selanjutnya dalam karier tenisnya.