SKOR.id - Partai final nomor tunggal putri turnamen tenis Grand Slam French Open 2024 bakal mempertemukan sang juara bertahan, Iga Swiatek, dengan Jasmine Paolini.
Iga Swiatek dan Jasmine Paolini melaju ke partai puncak setelah secara bergantian memenangi laga semifinal yang digelar Kamis (6/6/2024).
Tiket final French Open 2024 lebih dulu dikantongi Iga Swiatek usai mengalahkan tunggal putri unggulan ketiga asal Amerika Serikat, Coco Gauff.
Bermain di Lapangan Philippe-Chartier, Iga Swiatek butuh 1 jam 37 menit untuk meraih kemenangan dua set langsung dengan skor 6-2, 6-4.
Bagi Swiatek, ini merupakan final French Open keempat dari enam kesempatan bermain di Roland Garros sejak 2019.
Pada tiga partai final French Open sebelumnya, yang terjadi pada 2020, 2022, dan 2023, perempuan asal Polandia itu selalu meraih kemenangan dan pulang dengan gelar juara.
Swiatek tentu senang bisa kembali menembus final sehingga berpeluang mengukir three-peat (juara tiga kali beruntun) sekaligus meraih gelar keempatnya di French Open.
Akan tetapi, petenis tunggal putri nomor satu dunia itu tak ingin merasa terbebani saat tampil di partai final walau dirinya difavoritkan untuk kembali jadi kampiun.
“Terkadang sulit untuk tak melihat apa yang dipertaruhkan dan bagaimana atmosfer pertandingan (final Grand Slam). Saya masih belum terbiasa, ini bukan rutinitas,” katanya.
“Namun ketika saya sangat fokus dengan permainan, saya bisa membuatnya seperti rutinitas karena saya rasa itu cara yang lebih mudah untuk menjalaninya.”
Sementara itu, Jasmine Paolini melaju ke final French Open 2024 usai sukses mengatasi perlawanan Mirra Andreeva.
Jasmine Paolini yang menduduki seed ke-12 turnamen menang dua set langsung dengan skor 6-3, 6-1 dalam duel berdurasi 1 jam 13 menit.
Kemenangan tersebut sangat berarti bagi Paolini karena mengantarkannya menembus final Grand Slam perdana sepanjang kariernya.
Petenis putri Italia itu pun mengaku tak menyangka bisa menjejakkan kaki ke partai puncak turnamen tenis Grand Slam.
“Senang rasanya bisa menembus final Grand Slam. Ini terlihat sebagai sesuatu yang mustahil tetapi ini sebuah kenyataan,” katanya.
“Saya sangat senang bisa berada di posisi ini. Saya tak pernah bermimpi bisa berada di final Grand Slam dan sekarang saya ada di sini.”
“Saya pernah melihat petenis Italia menembus final dan memenangi Grand Slam tetapi saya tak pernah membayangkan itu terjadi pada saya,” petenis 28 tahun itu melanjutkan.
“Tentu saja, saya ingin tampil di final Grand Slam dan sekarang itu jadi sesuatu yang gila untuk saya. Saya sangat senang tetapi juga terkejut. Itulah perasaan saya pada saat ini.”
Partai final tunggal putri French Open 2024 antara Iga Swiatek dan Jasmine Paolini sendiri dijadwalkan berlangsung pada Sabtu (8/6/2024).