SKOR.id - Performa apik Timnas Indonesia pada FIFA Matchday edisi Oktober 2023 membuat peringkat dunia mereka melonjak.
Seperti diketahui, tim asuhan Shin Tae-yong dua kali membantai Brunei Darussalam pada putaran pertama Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.
Laga pertama, di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, 12 Oktober, Marc Klok dan kawan-kawan sukses menang telak 6-0.
Sementara, pertemuan berikutnya di Stadion Nasional Hassanal Bolkiah, Bandar Seri Begawan, 17 Oktober, pasukan Garuda kembali melesakkan setengah lusin gol tanpa balas.
Berkat dua kemenangan tersebut, Indonesia naik ke peringkat ke-145 FIFA. Ini merupakan kemajuan dua langkah dibandingkan periode sebelumnya (147).
Total, Indonesia meraup 16,95 poin dari dua kali menaklukkan Brunei Darussalam. Poin mereka yang tadinya 1.052,87 kini menjadi 1.069,82.
Indonesia kini berada di antara Suriname (ranking 144, 1.071,85 poin) dan Eswatini (ranking 146, 1.063,13 poin).
Sementara, di Asia Tenggara, kenaikan yang dialami Indonesia merupakan salah satu yang paling signifikan.
Lonjakan dua tingkat ini sama dengan yang dicapai Singapura, yakni dari urutan ke-157 ke urutan ke-155.
Tapi, itu masih kalah dari Myanmar, yang melompati tiga tangga untuk berada di ranking ke-158 FIFA.
Kemudian, Vietnam (94) dan Thailand (112) juga mengalami kenaikan masing-masing satu tingkat, walaupun tak mendapatkan hasil bagus pada FIFA Matchday bulan ini.
Malaysia, di sisi lain, melorot tiga tangga ke peringkat ke-137 setelah gagal juara Piala Merdeka 2023 di kandang sendiri.
Namun, itu masih lumayan jika dibandingkan dengan Filipina yang terjun bebas enam strip ke posisi ke-138. Ini adalah penurunan ranking terbesar di antara negara-negara ASEAN.
Berikut update ranking FIFA edisi Oktober 2023:
1. Argentina - 1.861,29
2. Prancis - 1.853,11
3. Brasil - 1.812,2
4. Inggris - 1.807,88
5. Belgia - 1.793,71
.
.
.
.
94. Vietnam - 1.236,25
112. Thailand - 1.177,15
137. Malaysia - 1.096,72
138. Filipina - 1.095,94
145. Indonesia - 1.069,82
155. Singapura - 1.032,89
158. Myanmar - 1.011,73
178. Kamboja - 931,47
188. Laos - 889,62
191. Brunei Darussalam - 870,63
197. Timor Leste - 843,4