- Ginjal merupakan organ vital yang sangat penting bagi manusia.
- Baik tidaknya fungsi ginjal bergantung pada beberapa hal, termasuk pola makan.
- Beberapa buah yang dapat menyehatkan ginjal dikupas di artikel ini.
SKOR.id - Ginjal adalah organ vital yang keberadaannya sangat penting bagi manusia. Banyak hal yang memengaruhi tingkat kesehatan ginjal.
Ginjal bertanggung jawab untuk membersihkan darah, keseimbangan zat kimia dan produksi hormon. Baik tidaknya fungsi ginjal akan bergantung pada beberapa hal seperti gaya hidup dan pola makan. Beberapa kebiasaan buruk data menyebabkan gagal ginjal
Menurut definisi National Cancer Institute, gagal ginjal adalah sebuah kondisi di mana ginjal bergenti bekerja dan tak bisa membuang limbah serta air ektra dari darah, atau menjaga keseimbangan bahan kimia dalam tubuh.
Karena itulah, menjaga asupan makanan sangat penting agar ginjal dapat menjalankan tugasnya dan terhindar dari penyakit serius.
Berikut ini adaah beberapa buah yang dapat membantu menjaga kesehatan ginjal
1. Semangka
Semangka disebut sebagai buah yang paling baik untuk ginjal. Mengandung banyak air, semangka sangat baik untuk memerangi masalah saluran kemih. Buah ini kaya antioksidan dan pelindung dari beberapa zat beracun uang dapat memengaruhi ginjal.
2. Blueberry
Buah blueberry juga kaya antiksidan, anti-inflamasi, antibakteri, sehingga dapat membantu menjaga detoksifikasi ginjal dan keberhasilan saluran kemih. Dengan demikian, buah ini bermanfaat untuk melawan batu ginjal infeksi saluran kemih lainnya
3. Strawberry
Strawverry terdiri dari antioksidan dan, jika dikonsumsi secara teratur, ideal untuk detoksifikasi, membersihkan dan pemurnian ginjal dari racun.
4. Nanas
Nanas merupakan buah yang tinggi vitamin C, potasium, dan bromelain, sebuah enzim yang memiliki anti-inflamasi dan efek diuretik serta bermanfaat menghilangkan racun melalui urin.
5. Pisang, apel, jeruk, dan peach
Ini adalah beberapa buah yang memiliki kandungan potasium tinggi, sebuah elemen dasar untuk meningkatkan produksi urin.
Selain itu, beberapa sayur yang mengandung mineral tinggi seperti kentang, bawang, seledri, brokoli, kembang kol, dan terong juga baik untuk kesehatan ginjal.
Jangan juga lupakan makanan tinggi kalsium seperti susu, selada, asparagus, labu, salmon, atau sarden.
Kalah Populer, Ini 4 Winger Top Eropa yang Diprediksi Merana Musim 2021-2022 https://t.co/Eg4pw0pkQS— SKOR.id (@skorindonesia) September 4, 2021
Berita kebugaran lainnya
8 Barang yang Harus Disediakan Saat Isolasi Mandiri
Masih Menggunakan Lensa Kontak, Kenali Bahaya Menggunakannya