SKOR.id – Tim bulu tangkis beregu putra Indonesia bakal ditantang Singapura pada babak semifinal SEA Games 2023.
Duel Indonesia versus Singapura itu akan dihelat di Badminton Hall Morodok Techo pada hari Rabu (10/5/2023) mulai pukul 12.30 WIB.
Pelatih ganda putra Aryono Miranat mengingatkan timnya untuk tidak lengah. Pasalnya, Singapura tampil dengan kekuatan terbaiknya. Sebut saja Loh Kean Yew di sektor tunggal dan Hee Yong Kai Terry/Loh Kean Hean di ganda.
"Kami tidak boleh lengah di partai melawan Singapura besok karena mereka turun dengan kekuatan terbaik. Kami sudah melihat permainan mereka kemarin melawan Filipina dan ya, semua sudah bersiap," ujar Aryono.
"Kondisi Bagas/Fikri dan Pramudya/Yeremia saat ini sangat fit dan prima, semoga ini bertahan sampai besok di pertandingan," ia menambahkan.
Aryono Miranat tidak menyangkal bahwa Singapura diuntungkan karena sudah bermain di babak perempatfinal. Secara adaptasi mereka sedikit lebih unggul.
"Memang Singapura diuntungkan karena mereka sudah bermain kemarin melawan Filipina tapi kami juga sedikit banyak sudah tahu kondisi lapangan seperti apa karena ada latihan satu kali di venue di hari Sabtu (6/5/2023) lalu," ungkap Aryono.
"Jadi nanti tinggal bagaimana para pemain bisa langsung fokus, bisa langsung siap dan panas sejak masuk lapangan. Kami mau lalui dulu Singapura baru nanti melihat lagi peluang untuk meraih medali emas," katanya.
Sementara sang tunggal pertama Chico Aura Dwi Wardoyo bertekad untuk mengambil poin pertama melawan Singapura. Lancarnya persiapan membuat Chico berharap bisa menampilkan kemampuan yang terbaik.
"Dari persiapan sudah cukup baik, tiga hari yang lalu saat coba lapangan pertandingan sudah bisa menyesuaikan dengan kondisi angin dan shuttlecock. Semoga bisa memberi yang terbaik di semifinal," ujar Chico.
"Poin pertama pasti penting untuk lebih memotivasi partai kedua, ketiga dan seterusnya. Makanya saya tidak mau menjadikan posisi sebagai tunggal pertama ini sebagai sebuah beban tapi saya mau jadikan motivasi," pungkasnya.
Berikut skuad bulutangkis beregu putra Indonesia di SEA Games 2023 beserta peringkat dunianya:
- Chico Aura Dwi Wardoyo (19)
- Christian Adinata (59)
- Alwi Farhan (90)
- Bagas Maulana (14)
- Muhammad Shohibul Fikri (14)
- Pramudya Kusumawardana (33)
- Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan (33)
- Rehan Naufal Kusharjanto (10, ganda campuran bersama Lisa Ayu Kusumawati)
- Zachariah Josiahno Sumanti (28, ganda campuran bersama Hediana Julimarbela)