- Pratama Arhan menunjukkan peran besar pada keberhasilan timnas Indonesia menang 4-1 atas Malaysia di Piala AFF 2020.
- Bek sayap PSIS Semarang ini tampil luar biasa, sangat dominan, aktif saat timnas Indonesia bertahan dan juga menyerang.
- Pratama Arhan terlibat di dua gol timnas Indonesia dan mampu membendung mesin gol Malaysia pada Piala AFF 2020.
SKOR.id - Dominasi ditunjukkan bek timnas Indonesia, Pratama Arhan, di laga melawan Malaysia, Minggu (19/12/2021).
Timnas Indonesia baru saja mengakhiri laju di Grup B Piala AFF 2020 dengan manis, lolos ke semifinal sebagai juara grup.
Itu setelah pasukan Garuda, julukan timnas Indonesia, berhasil menang telak 4-1 di laga terakhir, menghadapi Malaysia.
Adapun keberhasilan timnas Indonesia di Stadion Nasional, Singapura, tersebut tak lepas dari peran besar Pratama Arhan.
Semua pemain yang tampil menghadapi timnas Malaysia jelas berkontribusi, namun ada satu yang menonjol yakni Arhan.
Bek sayap kiri PSIS Semarang ini tampil luar biasa, terlihat sangat dominan, sebab aktif saat tim bertahan juga menyerang.
Ia setidaknya terlibat langsung pada terciptanya dua dari empat gol yang dicatatkan pasukan Garuda menghadapi Malaysia.
Assist ditorehkannya pada gol kedua yang diciptakan oleh Irfan Jaya, serta menjadi pencetak gol ketiga timnas Indonesia.
Soal serangan, Arhan menjadi salah satu pemain yang membahayakan pertahanan Malaysia, meski sejatinya berposisi bek.
Ia terus naik membantu serangan. Setidaknya ada empat tembakan yang dilepas (dua tepat sasaran) untuk menebar teror.
Selain itu ia melakukan dua dribel sukses dalam upaya membangun serangan, dan dua kali merasakan dilanggar lawannnya.
Perihal bertahan, tidak perlu diragukan lagi soal ketangguhannya, meski Arhan terbilang sangat rajin membantu serangan.
Lima upaya tekel dilakukannya (tiga sukses) dalam menghentikan serangan lawan, pun ada enam intersep dan tiga pemulihan.
Keberadaan Arhan juga sedikit banyak bisa membendung mesin gol timnas Malaysia, Safawi Rasid, saat main di babak pertama.
Dan tak bisa diremehkan, bek berusia 19 tahun ini pun mengancam lewat lemparan ke dalam yang jauh serta keras miliknya.
Melawan Malaysia, ia pun kerap dipercaya menjadi eksekutor bola mati timnas Indonesia, sepak pojok atau tendangan bebas.
Dengan dominasi yang diperlihatkan, tak heran jika Arhan ditunjuk sebagai man of the match oleh penyelenggara, usai laga.
Lihat postingan ini di Instagram
Baca Juga Berita Timnas Indonesia Lainnya:
Piala AFF 2020: Singapura Kehilangan Pemain Penting untuk Hadapi Indonesia di Semifinal
Shin Tae-yong Sudah Persiapkan Mental Timnas Indonesia jika Kebobolan Lebih Dulu Melawan Malaysia