- Usai berlaga di final Indonesia Masters 2021 pada Minggu (21/11/2021), Minions sudah tampil di babak pertama Indonesia Open 2021 pada hari ini.
- Kevin Sanjaya Sukamuljo merasa diperlakukan seperti robot sedangkan Marcus Fernaldi Gideon ingin segera pijat saat mendapat waktu rehat.
- Selain Minions, ada empat finalis Indonesia Masters 2021 yang mendapat jadwal tanding babak pertama Indonesia Open 2021 pada hari ini.
SKOR.id - Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo sukses meraih kemenangan pada babak pertama Indonesia Open 2021 yang digelar pada Selasa (23/11/2021).
Ganda putra nomor satu dunia itu melaju usai mengatasi perlawanan pasangan Jepang, Keiichiro Matsui/Yoshinori Takeuchi.
Sempat kecolongan, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo akhirnya menang dengan skor 12-21, 21-18, 21-15 dalam waktu 65 menit.
Meski berhasil melaju ke babak kedua Indonesia Open 2021, tampaknya ada sesuatu yang membuat Marcus/Kevin merasa sedikit kesal.
Pasangan berjuluk Minions itu merasa jadwal pertandingan yang mereka dapatkan kelewat padat sehingga tak punya kesempatan beristirahat dengan layak.
Marcus/Kevin terakhir kali bermain di final Indonesia Masters 2021 yang digelar di Bali International Convention Resort & The Westin Resort pada Minggu (21/11/2021).
Setelah mendapat jeda penuh selama sehari, Senin (22/11/2021), mereka sudah harus kembali beraksi di Pulau Dewata pada hari ini.
"Pertama-tama, kami bersyukur bisa melewati pertandingan hari ini. (Namun) saya merasa BWF tidak adil memperlakukan kami seperti robot," ujar Kevin seusai bertanding.
"Minggu baru selesai main final, Selasa (sudah) harus main di babak pertama. Kami kurang cukup istirahat. Hal ini pastinya sangat memengaruhi penampilan kami."
"Tadi kami sudah bermain nothing to lose. Tidak memikirkan soal hasil akhir," pria kelahiran Banyuwangi itu menambahkan.
Sementara itu, Marcus mengaku sedikit terkejut kala mengetahui dirinya dan Kevin sudah harus bertanding pada hari ini.
"Saya juga tidak tahu kalau harus turun bertanding pada hari ini. Saya kira bakal main Rabu, jadi Senin dan Selasanya free," ujar Marcus
"Pas tadi malam keluar jadwalnya, ternyata main besok (Selasa). Biasanya tidak seperti itu kan? Biasanya setelah tampil di final ada libur dulu."
Selanjutnya, Minions bakal menghadapi Choi Sol-gyu/Kim Won-ho (Korea Selatan) pada babak kedua Indonesia Open 2021 yang digelar Kamis (25/11/2021).
Mereka pun ingin memanfaatkan waktu istirahat yang ada untuk beristirahat sehingga bisa tampil maksimal pada laga berikutnya.
"Untuk menyiasati (jadwal) pertandingan yang padat, kami hanya ingin menikmatinya, enjoy the game," ujar Marcus Fernaldi Gideon.
"Selama ini jarang main seperti ini juga. Besok (Rabu) pasti istirahat, mau pijat karena capek banget."
Minions Tak Sendirian
Selain Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, ada empat finalis Indonesia Masters 2021 yang juga dapat jadwal tanding di Indonesia Open 2021 pada hari ini.
Mereka adalah Kento Momota, Akane Yamaguchi, An Se-young, Jeong Na-eun/Kim Hye-jeong, dan Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai.
Dari lima finalis Indonesia Masters 2021 yang menjalani babak pertama Indonesia Open 2021 pada hari ini, Minions memang dapat jadwal tanding yang paling cepat.
Saat berita ini terbit, An Se-young tengah melakoni laga kontra Ruselli Hartawan di Lapangan 1 Bali International Convention Centre & The Westin Resort.
Sementara Kento Momota, Akane Yamaguchi, Jeong Na-eun/Kim Hye-jeong, dan Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai baru akan bertanding sore ini.
View this post on Instagram
Berita Bulu Tangkis Lainnya:
Jadwal dan Link Live Streaming Indonesia Open 2021: Minions Ditantang Wakil Jepang