SKOR.id - Persatuan Bulutangkis Seluruh Indonesia (PBSI) dengan bangga mempersembahkan gelaran Indonesia Open 2025 pada 3-8 Juni di Istora Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta.
Pada perhelatan kali ini PBSI masih menggandeng Kapal Api sebagai sponsor utama dengan tajuk Kapal Api Indonesia Open 2025.
Turnamen yang masuk dalam kategori HSBC BWF World Tour Super 1000 menyediakan hadiah $1.450.000 Dollar AS.
Selain perang bintang yang tersaji, panitia pelaksana sudah menyiapkan beberapa pembaruan untuk menambah daya tarik Kapal Api Indonesia Open 2025.
"Kami terus berusaha meningkatkan sajian dan kualitas Indonesia Open setiap tahunnya, mempertahankan yang sudah baik dan banyak mendengar saran dan masukan stakeholder bulutangkis Indonesia," kata Ketua Panitia Pelaksana Armand Darmadji,.
"Salah satu yang akan menjadi terobosan dari Kapal Api Indonesia Open 2025 adalah nuansa baru di dalam lapangan. Karpet lapangan akan berwarna biru."
"Ini akan menjadi trademark untuk Indonesia Open seperti All England dengan karpet abu-abunya atau World Tour Finals dengan karpet merahnya. Karpet berwarna biru adalah kerjasama kami dengan official equipment terbaru yakni Victor selama dua tahun ke depan," jelas Armand.
Selain itu, Armand mengatakan harga tiket Kapal Api Indonesia Open 2025 mengalami penyesuaian yang signifikan.
"Kami menyesuaikan harga tiket yang menjadikan Kapal Api Indonesia Open 2025 sebagai turnamen Super 1000 termurah dibandingkan turnamen selevel lainnya di dunia."
"Tapi kami memastikan kualitas penyelenggaraan akan tetap meningkat," ucap Armand.
"Kami juga mengenalkan tiket one time entry (tiket satu kali masuk) untuk kategori 1 dan kategori 2. Tiket ini hanya boleh dibeli oleh penonton yang antre langsung di hari H pertandingan dan tidak dapat diwakilkan."
"Tentunya ini usaha kami untuk menghindari praktek percaloan sesuai dengan keinginan Badminton Lovers yang ingin membeli tiket secara langsung," lanjutnya.
Penjualan tiket Kapal Api Indonesia Open 2025 akan dimulai pada hari Kamis tanggal 8 Mei 2025 di website www.pbsi.id.
Dalam kesempatan yang sama, Sekretaris Jenderal PP PBSI Ricky Soebagdja mengucapkan terima kasih kepada Kapal Api Group yang terus menunjukkan komitmen mendukung olahraga bulutangkis.
"Terima kasih kepada Kapal Api Group yang kembali menunjukkan komitmennya untuk menjadi sponsor utama Indonesia Open untuk ketiga kalinya sejak Indonesia Open 2023," kata Ricky.
Ricky juga menyampaikan bahwa PBSI menargetkan satu gelar juara di ajang Kapal Api Indonesia Open 2025.
"Target kami adalah menggondol satu gelar juara dari tunggal putra atau ganda putra. Sektor yg lain diharapkan terjadi kejutan. Persiapan yang optimal menghadapi Indonesia Open ditambah dengan penampilan yang bagus di Sudirman Cup juga bermain di kandang sendiri yang mendapatkan dukungan penuh dari masyarakat Indonesia, saya yakin para atlet bisa tampil maksimal di turnamen ini," ucap Ricky.
Bagi Kapal Api, menjadi sponsor utama Indonesia Open 2025 menjadi simbol inspirasi semangat untuk terus mengharumkan nama Indonesia.
"Kehadiran Kopi Kapal Api, sebagai sponsor utama di tahun ini, menjadi simbol inspirasi semangat pantang menyerah untuk mengharumkan Indonesia melalui olahraga badminton. Bersama-sama kita tunjukkan semangat berprestasi, menjadikan Indonesia spesial di mata dunia." ujar Christeven Mergonoto, CMO Kapal Api.