- Petenis asal Yunani, Stefanos Tsitsipas, akan mengevaluasi penampilannya di ATP Finals 2021.
- Stefanos Tsitsipas kalah 4-6, 4-6, dari Andrey Rublev pada laga pertamanya di ATP Finals 2021.
- ATP Finals membagi delapan peserta ke dalam dua grup, Hijau dan Merah.
SKOR.id - Stefanos Tsitsipas gagal mengamankan poin pada laga perdananya di ATP Finals 2021 usai kalah dua set langsung, Selasa (16/11/2021).
Petenis asal Yunani tersebut harus mengakui kehebatan Andrey Rublev kala berlaga di Pala Alpitour, Turin, Italia, 4-6, 4-6.
Padahal secara peringkat ATP Finals 2021 maupun dunia, Stefanos Tsitsipas lebih baik daripada petenis asal Rusia tersebut.
Tsitsipas, yang kini menempati peringkat keempat dunia, bertekad memperbaiki peluangnya untuk lolos ke semifinal turnamen akhir musim itu.
Untuk sementara, runner up French Open 2021 tersebut berada di urutan ketiga Green Group. Posisi teratas ditempati Novak Djokovic.
Pada pertandingan keduanya, Rabu (17/11/2021), Tsitsipas akan menghadapi Casper Ruud asal Norwegia. "Saya ingin bermain dengan bagus," katanya.
"Meski kalah, saya merasa dapat lebih banyak peluang. Saya ingin meningkatkannya dan bermain tenis lebih baik lain kali," Tsitsipas menambahkan.
Sebagai informasi, ATP Finals membagi delapan peserta ke dalam dua grup, Hijau dan Merah, masing-masing melakoni tiga pertandingan.
Dua pemain teratas di fase grup melaju ke semifinal. "Sebagian besar pemain tidak akrab dengan format seperti ini," kata Tsitsipas.
"Karena kami tidak sering memainkan (turnamen) dengan aturan round-robin hingga setiap set menjadi sangat penting," tambahnya.
"(Tapi) saya menyukainya karena itu memberi saya peluang. Saya hanya perlu menjalani pertandingan demi pertandingan yang lebih baik."
Lihat postingan ini di Instagram
Berita Tenis Lainnya:
WTA Finals 2021: Maria Sakkari Rebut Tiket Terakhir ke Semifinal
Juara di Mesir, Priska Madelyn Mantapkan Posisi di Kancah Tenis Pro