- Alexander Zverev mengharapkan kemenangan di Olimpiade Tokyo berlanjut ke US Open 2021.
- Petenis Jerman tersebut merasa bulan Agustus sangat bersahabat dengannya.
- Kekalahan di final US Open 2020 mengobarkan semangat Alexander Zverev untuk menang tahun ini.
SKOR.id - Alexander Zverev semakin tak sabar menantikan babak utama US Open 2021 yang akan dimulai Senin (30/8/2021).
Pada konferensi pers sebelum turnamen pada hari Sabtu kemarin, petenis Jerman tersebut berambisi melanjutkan tren positif dari Tokyo menuju New York.
Awal bulan Agustus 2021, Zverev sukses merebut medali emas Olimpiade di Tokyo 2020 untuk kali dalam sejarah karier tenisnya.
Kemenangan petenis Jerman tersebut berlanjut ke Western & Southern Open 2021 dengan meraih trofi juara pekan lalu.
Zverev pun berharap agar tren positif tersebut berlanjut ke US Open 2021 yang akan digelar di Flushing Meadows, New York.
"Bulan ini sangat luar biasa bagi saya. Menang medali emas adalah satu hal yang tidak pernah Anda bayangkan sebagai seorang petenis karena itu tampak tidak nyata," ujar Zverev dilansir dari ATP.
"Ini luar biasa. Ditambah lagi dengan (kemenangan) di Cincinnati yang cukup bagus. Saya merasa siap."
"Saya berharap bisa melanjutkan momen tersebut ke New York dan kita lihat saja nanti apa yang akan terjadi."
Kekalahan menyakitkan di final US Open musim lalu menjadi pemantik semangat petenis 24 tahun tersebut untuk menang tahun ini.
Apalagi petenis yang mengalahkannya di final US Open 2020, Dominic Thiem, memutuskan absen karena fokus pemulihan cedera.
"Saya rasa momen itu sedikit membakar semangat karena tinggal selisih dua poin lagi saya akan menang (US Open 2020)," kata Zverev bersemangat.
"Sekarang saya latihan di lapangan utama beberapa kali. Namun, masih terbayng-bayang momen tersebut di sana. Saya masih ingat dan masih membekas dalam pikiran."
"Saya sangat termotivasi. Sangat bersemangat kembali tampil di lapangan dan berkompetisi karena saya tinggal sedikit lagi tahun lalu."
Hasil Kualifikasi MotoGP Inggris 2021: Pol Espargaro Rebut Pole Position secara Dramatis https://t.co/t7x3hrnxN0— SKOR.id (@skorindonesia) August 28, 2021
Berita Tenis Lainnya:
Andrey Rublev: Alexander Zverev Super Percaya Diri Berkat Medali Emas Olimpiade Tokyo
Cedera Belum Pulih, Dominic Thiem Akhiri Musim 2021 Lebih Awal