- PBSI mengeluarkan pernyataan resmi terkait keputusan otoritas Inggris yang memaksa kontingen Indonesia di All England 2021 mengundurkan diri.
- BWF dan Badminton Inggris mengaku pasrah karena itu adalah keputusan dari pemerintah Inggris.
- PBSI mengaku kecewa dengan keputusan yang menyakitkan di All England 2021.
SKOR.id - PBSI mengeluarkan pernyataan terkait status skuad Indonesia yang dipaksa mundur dari All England 2021 pada Rabu (17/3/2021) malam waktu setempat.
Seluruh pemain dan staf harus menjalani karantina selama 10 hari karena ditemukan kasus positif Covid-19 dalam perjalanan dari Istanbul, Turki, pada Sabtu lalu.
PBSI mengaku tidak diberi tahu soal kronologi sosok anonim yang dinyatakan positif Covid-19 dalam perjalanan ke Inggris tersebut.
"Seluruh Tim Indonesia dipaksa mundur dari turnamen Yonex All England 2021 dan tidak dapat melanjutkan pertandingan," tulis PBSI dalam akun Instagram resminya.
"Hal ini dikarenakan, saat penerbangan dari Istanbul ke Birmingham pada Sabtu (13/3/2021) terdapat penumpang yang terkena Covid-19."
"Namun, kami tidak diberi tahu siapa, berapa orang, dan dari mana asal orang yang positif tersebut," bunyi pernyataan resmi BWF.
PBSI mengatakan bahwa proses negosiasi telah dilakukan dengan BWF selaku induk bulu tangkis dunia dan Badminton England sebagai penyelenggara All England 2021.
Namun, BWF maupun Badminton England mengatakan bahwa seluruh keputusan telah berdasar pada peraturan pemerintah Inggris terkait Covid-19.
"Sesuai dengan regulasi pemerintah Inggris, jika berada pada satu pesawat yang sama dengan orang yang positif Covid-19 maka diharuskan menjalani isolasi selama 10 hari."
"Sehingga, tim Indonesia dipaksa mundur dan melakukan isolasi sampai 23 Maret 2021 di Crowne Plaza Birmingham City Centre, terhitung 10 hari sejak kedatangan tim."
"Baik dari BWF maupun Panitia All England pun tidak bisa berbuat apa-apa karena hal ini sudah menjadi regulasi pemerintah Inggris."
View this post on Instagram
Dalam pernyataan terakhirnya, PBSI tidak menampik bahwa keputusan ini sangat mengecewakan sekaligus menyakitkan untuk armada Merah Putih.
"Namun dapat dipastikan, keadaan seluruh tim Indonesia yang berada di Birmingham saat ini dalam keadaan sehat dan baik-baik saja."
"Hal ini merupakan kejadian luar biasa menyakitkan dan mengecewakan bagi kami semua," PBSI memungkasi.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Breaking News: Skuad Indonesia di All England 2021 Dipaksa Mundur https://t.co/u4beVMLH5o— SKOR Indonesia (@skorindonesia) March 17, 2021
Berita All England 2021 Lainnya:
Breaking News: Skuad Indonesia di All England 2021 Dipaksa Mundur
All England 2021: Menang Rubber Game, Marcus Gideon Masih Cari Feel