SKOR.id - PUBG MOBILE National Championship Indonesia atau PMNC ID Summer 2025 telah menyelesaikan babak survival zone.
Survival Zone PMNC ID Summer 2025 telah berlangsung pada 25 hingga 27 April 2025 dengan menghasilkan tujuh tim teratas.
Dua tim yakni Dewa United Hellios dan Claw Slayers bersaing ketat di dua peringkat teratas dari Survival Zone PMNC ID Summer 2025.
Dewa United Hellios akhirnya yang keluar sebagai peringkat pertama dengan 176 poin sementara itu Claw Slayers di peringkat kedua dengan 167 poin.
Namun secara total ada tujuh tim yang berhak untuk lolos ke babak selanjutnya yakni Conqueror Zone dari PMNC ID Summer 2025.
Ketujuh tim dari Survival Zone tersebut akan bertemu dengan 9 tim yang telah lolos terlebih dahulu ke babak Conqueror Zone.
Sembilan tim tersebut yakni 4 tim lolos dari jalur PMNC ID 2024 dan 5 tim yang lolos dari jalur 2025 PMGO Open Qualifier.
Hasil Conqueror Zone akan menjadi penentu siapa 2 tim Indonesia yang akan lolos menuju PUBG MOBILE Super League Southeast Asia (PMSL SEA) Summer 2025 di Jakarta, Indonesia.
Conqueror Zone dari ajang PMNC ID Summer 2025 akan berlangsung pada 2 hingga 4 Mei 2025 mendatang.
Daftar tim yang lolos ke Conqueror Zone PMNC Summer 2025
FHR Tro
Taka Esports
Claw Slayers
Dewa United Hellios
Xdinary Glory
Mcjoe Aurum
Griffin Esports