SKOR.id – Ajang NBA All-Star Game 2024 pada pekan lalu memang memukau banyak penggemar basket di seluruh dunia.
Aksi para bintang basket dunia yang berkompetisi di NBA musim ini seakan menyihir penonton dan mengundang decak kagum.
Dalam laga hiburan itu tim Wilayah Timur yang dikapteni Giannis Antetokoumpo menang dengan skor 211-186 atas tim Wilayah Barat.
Beberapa hari sebelum laga NBA All-Star Game juga diselenggarakan berbagai ajang hiburan lainnya macam kontes NBA Slam Dunk, kontes Tripoin, hingga NBA All-Star Celebrity Games.
Sadar rangkaian NBA All-Star Weekend mendapatkan banyak perhatian dari penggemar basket, hal ini pun dimanfaatkan oleh berbagai produsen untuk memproduksi berbagai merchandise bernuansa NBA All-Star.
Salah satunya yang dilakukan oleh seniman kontemporer asal Amerika Serikat, Tyrrell Winston, baru-baru ini.
Berkolaborasi dengan merek apparel asal Boston, '47 Clean Up (atau biasa disebut '47 saja), Winston memproduksi koleksi topi dan T-Shirt keren.
Koleksi Tyrrell Winston x '47 tersebut diluncurkan bersamaan dengan instalasi khusus untuk merayakan NBA All-Star Game 2024 pada akhir pekan lalu.
Koleksi tersebut menampilkan dua gaya khas dari '47, yaitu topi Triple Hit '47 Clean Up dan dan T-Shirt '47 Foundation Tee.
Untuk produk topi hadir dengan model yang santai dan ditawarkan dalam berbagai variasi, semuanya dihiasi dengan motif bordir bola basket khusus Winston pada bagian depan.
Sedangkan pada bagian samping dan belakangnya dihiasi dengan nama dan emblem tim peserta.
Untuk '47 Foundation Tee menampilkan model drop shoulder yang terinspirasi tahun 1990-an dan fabrikasi katun kelas berat.
Pada bagian depan, T-shirt ini menonjolkan grafis sablon bola basket dan jaring, dengan tulisan “24” untuk memperingati NBA All-Star Game tahun ini.
Pada bagian atas grafik terdapat grafik huruf besar bertuliskan “Windianpolis”, yang menambahkan sentuhan tounge-in-cheek (lidah di pipi) Winston ke tema bola basket.
Pada bagian belakang T-shirt, terdapat tanda tangan Tyrrell Winston pada bagian atas, diikuti dengan kolase lambang tim.
Harga produk ini berkisar antara 40 dolar AS-55 dolar AS (sekitar Rp623.000-Rp857.000), kapsul kolaboratif terbatas tersebut kini dapat dibeli melalui toko web resmi '47.