- Hipotensi adalah sebuah gangguan kesehatan yang berhubungan dengan tingkat kekuatan aliran darah seseorang.
- Ketika tekanan darah seseorang terdeteksi terlalu rendah kondisi tersebut bisa menyebabkan aliran darah ke otak dan organ vital lainnya seperti ginjal menjadi terhambat.
- Berikut ini adalah tips untuk mengatasi tekanan darah rendah secara alami.
SKOR.id - Tekanan darah rendah atau Hipotensi adalah sebuah gangguan kesehatan yang berhubungan dengan tingkat kekuatan aliran darah seseorang.
Ketika tekanan darah seseorang terdeteksi terlalu rendah kondisi tersebut bisa menyebabkan aliran darah ke otak dan organ vital lainnya seperti ginjal menjadi terhambat atau berkurang.
Itulah sebab kenapa orang yang mengalami tekanan darah rendah akan mengalami gejala berupa kepala terasa ringan dan pusing.
Terdapat beberapa faktor yang dapat memicu terjadinya tekanan darah rendah yaitu, faktor usia, pengobatan, dan kondisi cuaca hingga kebiasaan sehari-hari yang kurang sehat.
Perlu diketahui bahwa jika seseorang mengalami tekanan darah sangat rendah, maka tubuh bisa kekurangan oksigen untuk menjalankan fungsi normalnya, yang menyebabkan kerusakan pada jantung dan otak pengidap.
Untuk menanggulangi hal tersebut, berikut ini adalah tips untuk mengatasi tekanan darah rendah secara alami:
1. Banyak Minum Air Putih
Air putih adalah salah satu minuman yang baik untuk kesehatan.
Dengan mengkonsumsi air putih maka akan menghindari dehidrasi yang dapat memicu terjadinya tekanan darah rendah.
2. Makan dengan Porsi Secukupnya
Terkait pola makan, mengonsumsi makanan dalam porsi kecil lebih baik dibandingkan mengonsumsi makanan dalam porsi besar dengan frekuensi lebih jarang.
Selain itu, memperbanyak asupan garam juga bisa mencegah hipotensi.
3. Hindari Berdiri Terlalu Lama
Seperti dilansir dari Mayo Clinic, berdiri terlalu lama bagi penderita tekanan darah rendah dapat memperburuk efek dari gangguan itu sendiri.
Jika dirasa sudah berdiri terlalu lama maka sangat disarankan untuk mencari tempat duduk atau berbaring.
4. Konsumsi Garam
Natrium atau sodium yang terkandung dalam garam telah terbukti mambu membantu meningkatkan tekanan darah.
Namun perlu diwaspadai, konsumsi garam ini bisa meningkatkan tekanan darah terlalu banyak yang dapat memicu penyakit lain.
Daftar Tim Peserta yang Siap Bertanding di PON XX Esports Papua 2021 Divisi eFootball PES 2021 https://t.co/XtbiIJVPBm— SKOR.id (@skorindonesia) September 16, 2021
Berita Bugar lainnya:
Mengenal Diet Pescatarian dan Manfaatnya bagi Kesehatan
6 Manfaat Sawi untuk Kesehatan, Salah Satunya Menurunkan Kolesterol