SKOR.id - Asisten pelatih timnas Indonesia, Nova Arianto mengungkapkan agenda skuad Garuda sebelum Piala Asia 2023.
Timnas Indonesia diketahui akan ambil bagian pada Piala Asia 2023 yang dipusatkan di Qatar, tepatnya bersaing di Grup D.
Pasukan Garuda akan menghadapi timnas Jepang, Irak dan Vietnam. Perjuangan tersebut akan dimulai pada 15 Januari 2023.
Untuk mematangkan persiapan, tim asuhan Shin Tae-yong bakal melakukan pemusatan latihan atau training center (TC) di Turki.
Pada kesempatan itu, Marc Klok dan kawan-kawan tidak hanya mengasah kemampuan dengan berlatih, tapi juga beruji coba.
Hal itu disampaikan Nova Arianto kepada awak media saat menghadiri acara Media Cup 2023 di Jakarta, Jumat (27/10/2023).
"Akan ada beberapa uji coba. Nanti kita akan TC di Turki. Akan ada beberapa uji coba di Turki," kata pelatih berusia 44 tahun itu.
Lebih lanjut ia juga mengonfirmasi terkait kabar pertandingan uji coba timnas Indonesia vs Iran yang sebelumnya sempat menyeruak.
Kabar tersebut pertama muncul dari media Sarpoosh. Pertandingan itu disebut menjadi persiapan kedua tim menuju Piala Asia 2023.
"Sebelum Piala Asia, kita memang merencanakan ada uji coba. Iran menjadi salah satu lawan yang kita rencanakan," ucap Nova Arianto.
"Tetapi kita lihat perkembangan dari PSSI, apakah kita jadi lawan Iran atau tidak nanti saat persiapan di Qatar."
"Mungkin uji coba yang terakhir (sebelum Piala Asia 2023) akan uji coba melawan Iran di Qatar," eks-pemain Persib Bandung itu menjelaskan.
Adapun pada Piala Asia 2023, timnas Iran berada di Grup C dan bakal bersaing dengan Uni Emirat Arab, Hong Kong, serta Palestina.
Sementara itu untuk timnas Indonesia, akan lebih dulu memulai perjalannya pada ronde kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Pasukan Garuda berada pada Grup F bersama dengan timnas Irak, Filipina, dan Vietnam. Formatnya, berbeda dengan Piala Asia 2023.
Pertandingan tidak pusatkan, melainkan kandang dan tandang, atau setiap tim akan bertemu dua kali. Periodenya pun lebih renggang.
Sebelum Piala Asia 2023, timnas Indonesia akan menjalani dua laga Kualifikasi Piala Dunia 2026, yang semuanya pada November 2023.
Yakni menghadapi timnas Irak dan Filipina, keduanya di markas lawan, pada 16 dan 21 November 2023 atau FIFA Matchday terdekat.
Selebihnya pertandingan Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia Grup F akan dijalani skuad Garuda pada Maret dan Juni 2024.