- Tak selamanya urine yang jernih itu menandakan tubuh sehat.
- Ada beberapa penyakit yang ditandai dengan urine berwarna jernih.
- Ternyata, salah satu dari tanda tak baiknya efek urine yang jernih adalah diabetes.
SKOR.id - Kebanyakan orang menganggap jika tanda tubuh sehat adalah warna urine yang jernih.
Itulah sebabnya banyak yang memaksakan diri untuk minum air putih secara berlebihan.
Padahal menurut Healthline, urine berwarna jernih tak selamanya menandakan tubuh yang sehat.
Terkadang, beberapa penyakit juga ditandai dengan warna urine yang jernih.
Berikut ini adalah beberapa penyakit yang ditandai dengan warna urine jernih yang telah dirangkum tim Skor.id:
1. Hiponatremia
Mengonsumsi air putih dalam jumlah banyak tak selamanya sehat. Sebab hal tersebut malah bisa menimbulkan Hiponatremia.
Ketika seseorang mengonsumsi banyak cairan, mereka mungkin memiliki terlalu banyak air dalam sistem peredaran darah.
Ketika ini terjadi, mereka dapat secara tidak sengaja mengencerkan darah mereka dan menurunkan kadar garam dan elektrolit esensial mereka. Ini menyebabkan Hiponatremia.
Pada kasus paling serius bisa terjadi pembekakan otak.
2. Diabetes Melitus
Urine berwarna jernih juga bisa menjadi indikasi seseorang terkena diabetes melitus.
Terlebih jika urine yang dikeluarkan dalam jumlah banyak dan dalam waktu yang berdekatan.
Seperti diketahui jika diabetes adalah penyakit dimana tubuh tidak dapat mengatur glukosa dalam darah.
Jika tak kunjung ditangani, diabetes melitus juga bisa mengancam nyawa.
3. Diabestes Insipidus
Diabetes Insipidus adalah kondisi langka di mana ginjal tidak dapat menyeimbangkan cairan dengan benar.
Menurut National Institute of Diabetes and Digestive and Kidney Diseases, kebanyakan orang mengeluarkan sekitar 1sampai 2 liter urine per hari.
Akan tetapi, penderita diabetes insipidus mengeluarkan sekitar 3 hingga 20 liter urine setiap hari.
Meski namanya diabetes, namun kondisi ini tak ada kaitannya dengan gula darah.
Penyakit ini murni karena adanya kelainan ginjal dalam mengelola air.
Baca Juga Berita Kesehatan Lainnya:
Perhatikan Lidah Anda: Perubahan Warna Bisa Jadi Indikasi Ada yang Salah
Kesalahan Push Up yang Paling Sering Dilakukan dan Solusi Memperbaikinya