- Setelah jadi atlet dengan medali terbanyak di Olimpiade Tokyo 2020, Emma McKeon melanjutkan kecemerlangannya pada tahun ini.
- Emma McKeon jadi yang terbaik di kategori putri FINA Swimming World Cup 2021 dengan meraih 10 medali emas, tiga perak, dan satu perunggu.
- FINA Swimming World Cup 2021 berlangsung sepanjang Oktober lalu dalam empat leg di Jerman, Hungaria, Qatar, dan Rusia.
SKOR.id - Tahun 2021 mungkin bakal jadi salah satu momen paling berkesan bagi karier perenang putri asal Australia, Emma McKeon.
Bagaimana tidak, perempuan 27 tahun itu berhasil mengukir rentetan prestasi gemilang kala dunia dilanda masa sulit akibat pandemi Covid-19.
Saat Olimpiade Tokyo 2020 digelar pada Juli-Agustus 2021 lalu, Emma McKeon tampil cemerlang dengan raihan empat medali emas dan tiga perunggu.
Dengan catatan tersebut, McKeon pun tercatat sebagai atlet dengan raihan medali terbanyak dalam gelaran Olimpiade Tokyo 2020.
Kecemerlangan sosok kelahiran Wollongong itu pun berlanjut saat mengikuti FINA Swimming World Cup 2021 yang digelar dalam empat leg sepanjang bulan lalu (Oktober).
Pada leg pertama yang berlangsung di Berlin, Jerman, pada 1-3 Oktober 2021, McKeon berhasil meraih dua medali emas dan satu perak.
Emas didapat dari nomor 50 meter dan 100 meter gaya bebas. Sedangkan perak diraih kala turun di nomor 50 meter gaya kupu-kupu.
Pada leg kedua yang digelar di Budapest, Hungaria pada 7-9 Oktober, McKeon menutup kompetisi dengan tiga medali emas.
Tiga medali emas itu didapatkan dari nomor perlombaan yang sama persis kala dirinya meraih medali di Jerman.
Setelah jeda dua pekan, FINA Swimming World Cup 2021 menggelar leg ketiga di Doha, Qatar.
McKeon kembali tampil apik dengan meraih dua medali emas (100m gaya bebas dan 100m gaya kupu-kupu), satu perak (50m gaya bebas), dan satu perunggu (50m gaya kupu-kupu).
View this post on Instagram
Kompetisi FINA Swimming World Cup 2021 pun bergeser ke Kazan, Rusia untuk menggelar leg keempat pada 28-30 Oktober lalu.
Emma McKeon menutup leg terakhir dengan tiga medali emas (50m gaya bebas, 100m gaya bebas, dan 100m gaya kupu-kupu) serta satu keping perak (50m gaya kupu-kupu).
Secara total, Emma McKeon memperoleh 14 medali dalam empat leg FINA Swimming World Cup 2021.
Raihannya masih kalah banyak dibanding Maria Ugolkova (Swiss) yang punya 16 medali dan Madison Wilson (Australia) dengan koleksi 15 medali.
Akan tetapi, Emma McKeon-lah yang berhak menyandang status "juara umum" kategori putri FINA Swimming World Cup 2021.
Sebab, medali yang diraih McKeon paling "berbobot" (228,3 poin) dibanding para rivalnya. Ia pun diganjar hadiah uang sebesar 100.000 dolar AS (sekitar Rp1,4 miliar).
View this post on Instagram
"Saat ini, saya berada dalam kondisi yang cukup baik," ujar Emma McKeon dikutip Skor.id dari fina.org.
"Persiapan yang saya lakukan untuk menghadapi Olimpiade (Tokyo 2020) masih membuahkan hasil (positif)."
Sementara itu, perenang terbaik FINA Swimming World Cup 2021 untuk kategori putra disabet oleh Matthew Sates.
Perenang belia asal Afrika Selatan tersebut mampu menyabet total 18 medali dalam empat leg dengan rincian 13 emas, empat perak, dan satu perunggu.
Matthew Sates layak mendapat kredit lebih karena dirinya masih berusia 18 tahun dan bisa digolongkan dalam kategori junior.
Berita Renang Lainnya:
Pelecehan Seksual di Dunia Olahraga Terjadi Lagi, Kali Ini Menyeret Eks Pelatih Renang Australia
Cerita I Gede Siman Sudartawa, Pernah Berenang Menyeberangi Selat di Kepulauan Riau