- Cerita pesepak bola di luar lapangan juga menarik untuk dikulik.
- Banyak pesepak bola yang ternyata memberi nama anaknya dengan nama unik.
- Berikut ini adalah delapan di antaranya.
SKOR.id - Pesepak bola bukan hanya kreatif di lapangan, namun di luar lapangan mereka juga tipe manusia yang out of the box.
Beberapa pesepak bola memutuskan untuk memberi nama anak mereka dengan nama-nama yang unik.
Maksud unik ini di sini bukan karena tidak ada duanya, namun karena memberikan isyarat tentang sesuatu yang banyak orang ketahui.
Misalnya Antonio Cassano yang memberi nama anaknya Lionel. Hal ini karena Cassano dianggap sebagai salah satu idola berat pemain Argentina, Lionel Messi.
Antonio Cassano tidak gengsi mengungkapkan betapa kagumnya dia dengan megabintang yang saat ini berseragam PSG tersebut.
Selain Cassano, beberapa pesepak bola di bawah ini juga memberi nama anaknya dengan nama yang unik.
Dilansir dari Sky Sports, berikut ini adalah delapan anak pesepak bola yang punya nama unik:
1. Capri Fabregas (anak Cesc Fabregas)
Mantan bintang Chelsea ini menamai anaknya Capri Fabregas. Tak ada arti khusus dari kata "Capri".
Kabarnya, "Capri" adalah tempat di mana Cesc dan istrinya sering menghabiskan masa liburan bersama.
2. Brooklyn Beckham (anak David Beckham)
Brooklyn adalah nama salah satu jembatan di New York yang terkenal.
Pasangan Victoria dan David Beckham memutuskan untuk memberi nama anak sulung mereka Brooklyn.
Awalnya banyak yang menyebut jika inspirasi nama Brooklyn memang jembatan di AS tersebut.
Akan tetapi kemudian Victoria menyatakan bahwa itu hanyalah nama yang dia dan David sukai.
3. Ciro Messi (anak Lionel Messi)
Sementara namanya digunakan untuk anak dari Cassano, Lionel Messi sendiri memberi nama anaknya Ciro.
Nama tersebut tidak ada hubungannya dengan tradisi Campania. Inspirasinya adalah Horacio Demian Pertusi, penyanyi band bersejarah Argentina Attaque 77 (dan penggemar sepak bola yang hebat), yang dikenal di tanah airnya sebagai "Ciro".
4. Ciro Mertens (anak Dries Mertens)
Namun, dalam kasus Dries Mertens, pemilihan nama Ciro untuk putra sulungnya adalah hasil kecintaannya pada kota Napoli.
Di Italia, Mertens mendapat julukan Ciro yang kemudian digunakan untuk nama putra sulungnya.
5. Thomas Louis Buffon (anak Gianluigi Buffon)
Buffon adalah kiper legenda. Namun dia sendiri memiliki idola. Buffon memberi anaknya Thomas.
Ini bertujuan untuk menghormati kiper Kamerun idolanya yang bernama Thomas N'Kono.
6. Cristiano Ronaldo Jr (anak CR7)
Ronaldo sempat disebut kurang kreatif karena memberi nama anaknya dengan nama yang sama dengan dirinya.
Sang megabintang hanya menambahkan "Jr" untuk membedakan ayah dan anak.
7. Theo Hernandez Jr (anak Theo Hernandez)
Sama seperti Cristiano Ronaldo, Theo Hernandez dan model Zoe Cristofoli juga memutuskan untuk memberi anak pertama mereka nama yang sama dengan ayah mereka.
Hanya ada penambahan "Jr" untuk membedakan keduanya.
8. Modric Marquez (anak Javi Marquez)
Eks Granada Javi Marquez membuat heboh karena memberi nama putranya “Modric”.
Nama ini persis seperti sang juara Real Madrid, Luka Modric. Jelas pilihannya adalah karena kekaguman yang besar terhadap pemain Kroasia itu
Berita Sepak Bola Internasional Lainnya
Sepp Blatter dan Michel Platini Bebas dari Tuduhan Menipu FIFA
Skor 10: Transfer Gratis Terbaik dalam Sejarah Sepak Bola