- Presiden FC Bayern Munchen, Herbert Hainer mengkonfirmasi bila Robert Lewandowski akan gbung FC Barcelona.
- Kedua tim telah mencapai kesepakatan senilai 50 juta euro (sekitar Rp756 miliar).
- Hainer mengucapkan terima kasih kepada Lewandowski atas jasanya untuk Die Roten.
SKOR.id - Presiden FC Bayern Munchen, Herbert Hainer mengkonfirmasi bahwa klub telah mencapai kesepakatan untuk menjual striker Robert Lewandowski ke FC Barcelona.
Striker Polandia telah mengucapkan selamat tinggal kepada rekan setimnya di Bayern kemarin (16/7/2022).
Dilaporkan bahwa Barcelona ingin menyelesaikan transfer dalam beberapa hari mendatang, setelah menghabiskan waktu berbulan-bulan untuk menegosiasikan persyaratan kesepakatan senilai 50 juta euro (sekitar Rp756 miliar).
Terlepas dari desakan bahwa Lewandowski tidak akan dijual musim panas ini, Hainer sekarang secara terbuka mengkonfirmasi bahwa pemain berusia 33 tahun itu menuju ke Camp Nou.
"Kami memiliki komitmen verbal dengan Barcelona," kata Hainer. "Bagus bagi kedua belah pihak bahwa kami memiliki kejelasan."
"Robert adalah pemain yang sangat layak, dia telah memenangkan segalanya bersama kami. Kami sangat berterima kasih padanya."
Agen Lewandowski, Pini Zahavi, juga telah mengkonfirmasi kesepakatan tersebut dalam sebuah wawancara dengan Sky Sport Deutschland.
"Saya ingin berterima kasih kepada FC Bayern, dan terutama Oliver (Kahn) dan Hasan (Salihamidzic), untuk akhirnya memahami dan menghormati impian Robert tentang tantangan baru dalam kariernya," katanya.
“Mateu Alemany, Hasan Salihamidzic, dan saya berbicara di telepon tanpa henti pada hari Jumat (15/7/2022) hingga tengah malam untuk menemukan solusi yang baik untuk semua pihak. Pada akhirnya, saya pikir semua pihak muncul sebagai pemenang dari cerita ini."
"Robert layak menerima tantangan baru dengan kepala tegak setelah bertahun-tahun yang luar biasa dan pengabdian yang setia kepada FC Bayern Munchen. Dan Bayern menerima kompensasi finansial yang sangat baik."
"Klub hebat ini akan selalu menjadi salah satu yang terbesar di dunia dan saya berharap yang terbaik untuk mereka dan sukses untuk musim berikutnya."
Robert Lewandowski is set to join FC Barcelona.
Full details: https://t.co/LQ59LnkBZW— FC Bayern Munich (@FCBayernEN) July 16, 2022
Agreement in principle for the transfer of Robert Lewandowski
???? https://t.co/quEclaHkdl https://t.co/YTCRbaW173— FC Barcelona (@FCBarcelona) July 16, 2022
Baca Juga Berita Sepak Bola Internasional Lainnya:
Ada Rumor Chelsea Ingin Beli Presnel Kimpembe, Pelatih PSG Merespons
Jelang Pindah ke Barcelona, Robert Lewandowski Berpamitan kepada Bayern Munchen