- Sebanyak 26 pemain potensial terjaring dan lolos untuk seleksi Papua Football Academy di Merauke dan selanjutnya Jayapura.
- Papua Football Academy terus berkeliling pulau terbesar paling timur di Indonesia untuk menggali bakat besar di sana.
- Para pesepak bola berusia 13 tahun masuk penjaringan program Papua Football Academy.
SKOR.id - Papua Football Academy akhirnya mendapatkan banyak bakat besar dari sepak bola usia muda di Kabupaten Merauke.
Seleksi dilakukan PFA dilakukan akhir pekan lalu di Lapangan Sepak Bola Universitas Musamus, Merauke dan cukup antusias diikuti ratusan pemain junior.
Agenda ini terlaksana pada 18-19 Juni 2022, tercatat 177 anak yang mendaftar mengikuti seleksi ini.
Peserta yang dicari ini untuk menjadi bagian dari Papua Football Academy, sebuah program pengembangan talenta unggul sepak bola Papua yang didukung penuh PT Freeport Indonesia ini.
Pesepak bola junior yang ikut ini kelahiran 1 Januari hingga 31 Desember 2009, yang saat mengikuti seleksi berada di kelas VII SMP.
Direktur Teknik Papua Football Academy, Wolfgang Pikal, mengaku terkesan dengan karakter anak-anak Merauke yang ikut program ini.
"Bakat anak-anak Merauke sangat baik. Satu hal yang menonjol, di lapangan mereka sangat komunikatif dan saling membantu satu sama lain," ujar Pikal dalam rilis PFA.
"Ini sebuah modal yang baik bagi mereka untuk bermain sebagai sebuah tim dalam sepak bola," tutur mantan asisten pelatih timnas Indonesia era Alfred Riedl itu.
Sambutan hangat dan dukungan dari Pemerintah Kabupaten Merauke. Apalagi, ada dukungan besar dari Bupati Romanus Mbaraka untuk agenda itu.
Diakui PFA, ini seperti menjadi pemicu semangat mereka untuk melahirkan bakat-bakat brilian dari Papua untuk kemajuan sepak bola Indonesia.
"Papua Football Academy di Merauke menjadi pemicu semangat kami untuk terus membangun sepak bola di sini," ucap Victor Ohoiwutun, Ketua Askab PSSI Merauke.
"Anak-anak sangat senang ada kegiatan ini. Mereka antuasias untuk dapat masuk ke PFA," katanya menambahkan.
Victor mengaku banyak bertemu dengan orang tua yang anaknya ingin sekali mengikuti program PFA Cari Bakat.
Banyak dari orang tua yang akhirnya menemani anaknya berjalan kaki dengan jarak lumayan jauh untuk menuju lokasi.
"Askab PSSI Merauke sangat berharap dapat bekerja sama dengan Papua Football Academy dalam membangun sepak bola di Merauke," kata Victor, mantan gelandang Persimer era 1990-an.
Bermain di lapangan rumput sintetis milik Universitas Musamus menjadi pengalaman baru dan menyenangkan bagi peserta PFA Cari Bakat.
Bahkan, hujan yang sempat mengguyur Kota Merauke di Sabtu sore tidak menghalangi kegembiraan para pesepak bola junior ini.
"Saya baru pertama kali bermain di rumput sintetis lapangan besar," ucap Wilhelmus Konmop, salah satu peserta asal SMP YPK Merauke.
"Rasanya senang sekali kalau bisa sering-sering bermain di lapangan bagus seperti ini."
Lewat dua hari kegiatan unjuk kemampuan, hasil pantauan bakat para peserta oleh 4 pelatih dari Papua Football Academy menghasilkan 26 pemain yang lolos.
Mereka akan mengikuti kegiatan berikut, yakni tes psikologi, sidik jari, dan tes kesehatan.
"Selamat bagi mereka yang lolos tahapan pertama. Bagi anak-anak yang belum berhasil melaju ke tahap berikut jangan kecewa," ujar Pikal.
"Kalian harus tetap semangat dan terus berlatih. Terima kasih kepada orang tua yang sudah mendampingi anak-anaknya mengikuti PFA Cari Bakat."
Wakil Bupati Boven Digoel, Lexi Romel Wagiu, yang hadir selama dua hari kegiatan di Merauke mengaku sangat terkesan dengan program Papua Football Academy Cari Bakat ini.
"Terima kasih sudah menghadirkan program pencarian bakat di Papua. Kami sangat senang ada kegiatan seperti ini," ucap Lexi Romel Wagiu.
"Anak-anak Papua sangat gembira dan bersemangat untuk dapat mengikuti acara ini," katanya menegaskan.
Setelah Merauke, program Papua Football Academy Cari Bakat akan melanjutkan kegiatan di Jayapura pada 25 dan 26 Juni 2022.
Seleksi untuk wilayah Jayapura akan bertempat di Stadion Mahacendra, Komplek Universitas Cenderawasih.
Baca Juga Berita Timnas Indonesia Lainnya:
Efek Kalahkan Kuwait, Shin Tae-yong Langsung Bicara Laga Timnas Indonesia Selanjutnya
Skor Indeks Kualifikasi Piala Asia 2023: MoTM dan Rating Pemain Timnas Indonesia vs Kuwait
Ranking FIFA Timnas Indonesia Merangkak Naik Usai Tekuk Kuwait 2-1