- Bagi penderita asam urat, ada sayuran yang tidak boleh dikonsumsi.
- Sayuran ini terbukti mengandung zak yang dapat meningkatkan kadar asam urat.
- Asam urat ini seharsunya dikeluarkan dari tubuh melalui urien.
SKOR.id - Asam urat merupakan salah satu gangguan kesehatan yang dapat menyerang siapa saja.
Penyakit asam urat ini disebabkan karena tubuh memecah zat kimia yang bernama purin.
Dampak dari asam urat yang paling terasa adalah rasa nyeri pada bagian persendian.
Ini adalah bentuk radang sendi yang menyakitkan yang terjadi ketika kadar asam urat dalam darah tinggi.
Hal ini menyebabkan kristal terbentuk dan terkumpul di sekitar sendi, menyebabkan rasa sakit yang bisa sangat tidak nyaman.
Asam urat ini seharusnya dikeluarkan dari tubuh melalui urien. Sayangnya, bagi pengidap asam urat, zat tersebut menumpuk terlalu banyak.
Oleh karena itu, ada beberapa makanan seperti sayuran yang menjadi pantangan pengidap asam urat.
Berikut ini adalah sayuran yang menjadi pantangan bagi para pengidap asam urat.
1. Bayam
Bayam adalah sayuran yang mengandung mengandung tinggi zat besi, vitamin C, luteins, beta-karoten dan flavonoid.
Bagi pengidap asam urat, bayam merupakan salah satu sayuran yang menjadi pantangan. Hal ini karena kandungan purinnya yang tinggi. Dalam 100 gram sayur bayam, terkandung sekitar 57 gram purin.
2. Asparagus
Asparagus mengandung tinggi folat dan kalium. Asparagus termasuk dalam sayuran yang menjadi pantangan makanan pengidap asam urat.
Hal ini karena kandungan purin yang cukup tinggi. Dalam setiap 100 gram asparagus, terkandung sekitar 23 gram purin.
3. Brokoli
Brokoli sendiri memiliki kandungan purin yang cukup rendah. Namun tetap harus diperharikan saat mengkonsumsinya.
Jika dikonsumsi secara berlebihan, bukan tidak mungkin ia akan menyebabkan gejala asam urat.
4. Kembang Kol
Kembang Kol memiliki kandungan purin yang cukup tinggi yaitu 51 gram per 100 gram kembang kol.
Maka dari itu kembang kol menjadi sayuran yang menjadi pantangan bagi pengidap Asam Urat.
Berita Bugar lainnya:
8 Manfaat Minum Red Wine, Salah Satunya Mengontrol Kadar Gula Darah
4 Pola Makan yang Disarankan para Ahli untuk Menghindari Penyakit Diabetes
3 Rekomendasi Olahraga untuk Para Introvert, Bisa Mode Santai ataupun Ekstrem