SKOR.id – Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong pantang meremehkan Cina yang akan dihadapinya putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Pada lanjutan Grup C, Garuda dijadwalkan tandang lawan Timnas Cina di Stadion Qingdao Youth Football, Qingdao, pada Selasa (15/10/2024) malam waktu Indonesia.
Seperti diketahui, Timnas Indonesia dan Cina sama-sama belum mampu meraih kemenangan dari tiga laga di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Namun Timnas Cina lebih buruk, karena selalu mengalami kekalahan yakni 0-7 dari Jepang (tandang), 1-2 lawan Arab Saudi (kandang), dan 1-3 vs Australia (tandang).
Rentetan hasil negatif itu membuat Dragon Team menempati posisi terbawah klasemen sementara Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Sedangkan Garuda, berada tepat di atasnya, peringkat lima, karena sudah mengoleksi tiga poin usai tiga pertandingan diakhiri tanpa menang dan juga tidak kalah.
Timnas Indonesia bermain imbang 1-1 menghadapi Arab Saudi (tandang), 0-0 melawan Australia (kandang), dan 2-2 dari Bahrain (tandang) setelah hampir menang.
Meski mencatatkan langkah yang lebih baik, Shin Tae-yong mengungkapkan bahwa Garuda enggan meremehkan lawannya yang akan menjadi tuan rumah.
"Meskipun Timnas Cina tidak menang dalam tiga pertandingan terakhir, bagi Indonesia, tidak ada lawan yang bisa diremehkan,” katanya pada Senin (14/10/2024).
“Kami akan mempersiapkan diri dengan baik dan berusaha memberikan penampilan yang baik,” pelatih asal Korea Selatan itu menambahkan pada sesi jumpa pers.
Lebih lanjut, Shin Tae-yong juga menyoroti gaya permainan yang kerap diterapkan Timnas Cina ketika berjumpa tim Asia, namun tidak ingin mengomentari skuad lawan.
“Saya merasa Cina saat melawan banyak tim Asia yang lebih kuat sering menggunakan strategi bertahan rendah, dan mereka berhasil menunjukkan performa yang cukup baik,” ujarnya.
“Mengenai pemain yang memberi kesan mendalam (atau diwaspadai), saya tidak bisa mengomentari itu di sini,” mantan pelatih Timnas Korea Selatan itu memungkasi.