- Marc Marquez memberikan kunci sukses untuk menjadi pembalap juara dunia.
- Menurut Marc Marquez salah satu kesuksesannya dalam dunia balap adalah membentuk tubuh menjadi ideal.
- Untuk kondisi kebugaran, Marc Marquez mengaku sangat memperhatikan dan membentuk tubuh bagian atas (perut hingga lengan).
SKOR.id - Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez memberikan bocoran kunci sukses untuk menjadi juara dunia MotoGP.
Menurut Marc Marquez menjadi juara dunia MotoGP sangat membutuhkan kerja keras yang ekstra.
Salah satunya, dalam membentuk tubuh menjadi ideal sekaligus menjaga kebugaran fisiknya.
Pembalap asal Spanyol itu mengungkapkan demi mengalahkan para pembalap Yamaha dan Ducati, meningkatkan kebugaran adalah hal yang sangat penting.
Kerja keras Marquez dalam menjaga dengan ketat kondisi tubuhnya terbukti dengan menjadi total delapan kali juara dunia.
Banyak yang tidak mengetahui, bahwa Marquez sejak umur 11 tahun sudah tekun untuk berolahraga gym (basic) dan juga motorcross.
Ia masih membalap sepeda motorcross di jalur tanah untuk meningkatkan reaksi dan improvisasinya dalam menunggangi kuda besi di MotoGP.
Untuk kondisi kebugaran, Marquez mengaku sangat memperhatikan dan membentuk tubuh bagian atas (perut hingga lengan).
“Tubuh atas adalah yang paling penting, perut juga, karena pembalap bergerak dari satu sisi ke sisi lain saat mengendarai motor dan harus tetap stabil," ujar Marquez.
Selain itu, untuk bagian kedua kakinya, Marquez hanya menjaga kekuatan otot-ototnya dalam gym.
“Secara fisik, kaki juga dibebani banyak pekerjaan dalam balapan. Kaki anda akan mengatur ritme motor di lintasan," katanya.
Pembalap kelahiran Cervera itu memang sangat menekankan kondisi tubuhnya untuk mencegah cedera saat balapan ketika terjatuh, berguling ke aspal atau kerikil.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
View this post on Instagram
Berita Balap Lainnya:
2 Bahaya di MotoGP Prancis 2021, Mengapa Banyak Pembalap ''Cium Aspal'' Sirkuit Le Mans
MotoGP Prancis 2021: Lengan Makin Pulih, Fabio Quartararo Khawatir Hal Lain