- Pembalap Ducati Lenovo, Jack Miller, keluar sebagai pemenang MotoGP Prancis 2021 yang digelar di tengah cuaca ekstrem.
- Berkat kemenangan ini, Jack Miller kini berdiri sejajar dengan dua legenda MotoGP Casey Stoner dan Jorge Lorenzo.
- Prestasi ini tak lepas dari kesuksesan Miller mengemas dua kemenangan beruntun dalam dua perlombaan terakhir.
SKOR.id - Drama menegangkan terjadi pada sesi balapan MotoGP Prancis 2021 yang digelar di Sirkuit Bugatti, Le Mans, Minggu (16/5/2021) malam WIB.
Para pembalap diharuskan beradaptasi dengan kondisi trek yang berubah-ubah, mulai dari kering ke basah dan kembali kering.
Pembalap Ducati Lenovo, Jack Miller, akhirnya tampil sebagai pemenang setelah melibas 27 lap dalam waktu 47 menit 25,473 detik.
Kemenangan tersebut sekaligus membuat Jack Miller menyamai prestasi dua legenda MotoGP dan Ducati, Casey Stoner dan Jorge Lorenzo.
Ditambah kemenangannya di MotoGP Spanyol 2021 dua pekan silam, Miller kini tercatat dalam daftar pembalap Australia yang mampu meraih kemenangan back-to-back.
Dilansir dari Motorsport, hingga sebelum MotoGP Prancis 2021 digelar, Stoner masih tercatat sebagai satu-satunya pembalap Australia yang mampu memenangi dua balapan beruntun.
Stoner melakukannya pada sembilan tahun silam, tepatnya saat memenangi MotoGP Spanyol dan Portugal 2012.
Tak hanya menyamai rekor Stoner, Miller pun sukses mengulangi prestasi Lorenzo sebagai pembalap Ducati terakhir yang mampu mengemas dua kemenangan beruntun.
Lorenzo meraih kemenangan beruntun pada MotoGP Italia dan Catalunya 2018. Sejak saat itu, tak ada lagi rider Ducati yang menang back-to-back sebelum dipecahkan Miller.
Perjuangan Miller memecahkan dua rekor itu bukannya tanpa hambatan. The Thriller mesti bersaing ketat dengan duo rider pabrikan Yamaha, Maverick Vinales dan Fabio Quartararo.
Miller yang memulai balapan dari peringkat ketiga mampu melakukan start apik. Namun, ia tak bisa langsung menjauh karena mendapat perlawanan alot dari Vinales dan Quartararo.
Tiga pembalap ini pun bersaing sengit memperebutkan posisi terdepan pada empat lap pertama.
Skenario balapan mendadak berubah saat hujan mulai turun dan para pembalap masuk ke pit lane untuk menukar motor dengan setting-an basah.
Incredible racing! ????
Check out the rain flags in the background! ????️#FrenchGP ???????? pic.twitter.com/HEvQA3lPuh— MotoGP™???? (@MotoGP) May 16, 2021
Jack Miller bahkan sempat mendapat hukuman berupa double long lap penalty karena melaju terlalu kencang saat masuk ke pit lane.
Meski demikian, pembalap bernomor 43 itu masih bisa tampil kompetitif. Ia merebut posisi pertama dari Quartararo pada lap 11 dan mempertahankannya hingga akhir balapan.
Jack Miller pun menjadi pemenang balapan flag-to-flag pertama pada MotoGP 2021. Sementara itu, tempat kedua menjadi milik Johann Zarco (Pramac Racing).
Sedangkan Fabio Quartararo harus puas mengakhiri balapan dengan menduduki peringkat ketiga..
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Lihat postingan ini di Instagram
Berita MotoGP lainnya:
MotoGP Prancis 2021: Firasat Buruk Valentino Rossi Menjadi Kenyataan
Jatuh 2 Kali di Le Mans, Marc Marquez Deja Vu Tragedi Kelam MotoGP Spanyol 2020
MotoGP Prancis 2021: 3 Juara Dunia Bernasib Sial di Sirkuit Le Mans