- Pusarla Sindhu berhasil melaju ke final Syed Modi India Internasional 2022 usai lawannya memutuskan mundur di tengah laga.
- Tunggal putri andalan India itu bakal menghadapi rekan senegaranya, Malvika Bansod, pada partai puncak yang digelar Minggu (23/1/2022).
- India juga berhasil mengirimkan perwakilan di nomor ganda putri, ganda putra, dan ganda campuran ke final Syed Modi India International 2022.
SKOR.id - Pusarla Sindhu berhasil mengamankan tiket babak final turnamen Syed Modi Internasional 2022.
Kepastian didapat setelah Evgeniya Kosetskaya mengundurkan diri dari laga semifinal yang digelar di Babu Banarasi Das Indoor Stadium, Lucknow, Sabtu (22/1/2022).
Pebulu tangkis asal Rusia tersebut mundur lantaran dihantam cedera sehingga tak bisa melanjutkan permainan.
Sindhu yang merupakan unggulan pertama dengan mudah mendominasi laga bahkan unggul jauh 21-11 di game pembuka sebelum Kosetskaya memutuskan mundur.
Selanjutnya, peraih medali perunggu Olimpiade Tokyo 2020 itu bakal menghadapi Malvika Bansod dalam derbi India yang berlangsung di partai puncak pada Minggu (23/1/2022).
Malvika Bansod sukses melaju ke final usai mengalahkan tunggal putri India lainnya, Anupama Upadhyaya, dalam pertarungan sengit rubber game 19-21, 21-18, 21-7.
Unggul dari segi peringkat, pengalaman, serta rekor pertemuan, Sindhu diprediksi tak akan kesulitan menghadapi Bansod pada partai final besok.
Apalagi ini jadi kesempatan untuk tunggal putri peringkat 7 dunia itu untuk mengakhiri panceklik gelar tur BWF setelah terakhir kali menjadi kampiun BWF World Tour Finals 2018.
Sementara itu, India berhasil mengirim perwakilan di nomor ganda putra, ganda putri, dan ganda campuran ke partai final Syed Modi India Internasional 2022.
Pada nomor ganda putri, Treesa Jolly/Gayatri Gopichad Pullela akan menghadapi Anna Ching Yik Cheong/Teoh Mei Xing (Malaysia) untuk memperebutkan gelar juara.
All India Finals terjadi pada sektor ganda campuran antara Ishaan Bhatnagar/Tanisha Crasto melawan T. Hema Nagendra Babu/Srivedya Gurazada.
Lalu dari nomor ganda putra, Krishna Prasad Garaga/Visnuvardhan Goud Panjala akan menanti pemenang duel dari M.R Arjun/Dhruv Kapila melawan Man Wei Chong/Kai Wun Tee.
Baca Berita Bulu Tangkis Lainnya:
Utak Atik Ganda Putra Denmark 2022, Frederik Sogaard Dapat Tandem Baru
Konsisten, Viktor Axelsen Dapat Penghargaan Atlet Terbaik Denmark 2021