SKOR.id - Juventus akan menjamu Fiorentina dalam lanjutan Liga Italia 2023-2024.
Laga Juventus vs Fiorentina di Liga Italia 2023-2024 akan digelar pada malam ini atau Senin (8/4/2024) pukul 01.45 WIB.
Berikut ini prediksi dan link live streaming Juventus vs Fiorentina di Liga Italia 2023-2024.
Live streaming Juventus vs Fiorentina dapat disaksikan di Vidio.com atau Bein Sports. Link live streaming Juventus vs Fiorentina di Liga Italia 2023-2024 ada di akhir tulisan ini.
Meski mencatat hasil buruk di Liga Italia 2023-2024, Juventus tetap diunggulkan mampu meraih poin penuh atas Fiorentina dalam laga yang akan digelar di kandang mereka, Stadion Allianz.
La Vecchia Signora baru meraih hasil positif di ajang Piala Italia setelah mengalahkan Lazio, 2-0, pada semifinal, 2 April 2024 lalu.
Hasil tersebut membuat pasukan Massimiliano Allegri menandai musim ini dengan meraih trofi Piala Italia.
Di sisi lain, kemenangan di ajang Piala Italia diharapkan bisa menjadi titik tolak bagi Juventus untuk mengubah hasil buruk yang terjadi di Liga Italia 2023-2024 ini.
Ya, terlepas dari hasil bagus di Piala Italia, mereka masih memiliki PR untuk memperbaiki pencapaian di liga domestik.
La Vecchia Signora tidak pernah menang dalam empat laga terakhir Liga Italia 2023-2024 ini atau hanya sekali menang dalam 9 pertandingan terakhir di kompetisi ini.
Karena itu, wajar jika kemudian deretan hasil tanpa kemenangan tersebut membuat posisi Massimiliano Allegri sebagai pelatih dipertanyakan.
Menurut pers Italia, Tuttosport, laga lawan Fiorentina dan kemudian Torino akan menjadi penentu dari karier Massimiliano Allegri sebagai pelatih I Bianconeri.
Target Juventus terkait situasi sulit ini memang tidak lagi berharap meraih gelar Liga Italia 2023-2024 melainkan mengamankan posisi mereka di empat besar.
Saat ini, Juventus ada di posisi ketiga klasemen sementara. Namun, mereka hanya unggul empat poin atas AS Roma yang ada di peringkat kelima.
Peluang Juventus meraih tiga poin dalam laga nanti juga karena faktor sudah dapat tampilnya penyerang andalan mereka, Dusan Vlahovic.
Faktor Dusan Vlahovic pula yang membuat laga ini menarik karena penyerang ini merupakan mantan pemain Fiorentina yang bergabung ke Juventus di awal musim lalu.
Dusan Vlahovic dapat tampil lagi setelah menjalani sanksi satu laga tidak boleh bermain. Peluang Juventus meraih kemenangan bersama Dusan Vlahovic dapat dilihat dari statistik kehadirannya.
Bersama Dusan Vlahovic, persentase kemenangan Juventus mencapai 64 persen, dengan rata-rata meraih 2,2 poin dan mampu membuat Juventus mencetak 1,6 gol per laga.
Data tersebut anjlok ketika tanpa Dusan Vlahovic, di mana Juventus persentase kemenangannya hanya 20 persen dan poin yang diraih hanya 1 poin per laga dengan kemampuan 0,8 gol per laga.
Kondisi Terkini Kedua Tim
Juventus: Arkadiusz Milik dipastikan absen karena penyerang ini dalam proses penyembuhan cedera.
Paul Pogba dan Nicolo Fagioli masih menjalani sanksi terkait kasus individu keduanya, Pogba kasus doping sedangkan Fagioli taruhan ilegal
Fiorentina: Tidak ada pemain dalam kondisi cedera serius, namun Vincenzo Italiano dikabarkan akan melakukan rotasi.
Andrea Bellotti akan menempati posisi sebagai penyerang utama di lini depan Fiorentina dalam laga ini.
Perkiraan Susunan Pemain
Juventus (3-5-2): Wojciech Szczesny; Federico Gatti, Bremer, Danilo; Andrea Cambiasso, Weston McKennie, Manuel Locatelli, Andrien Rabiot, Filip Kostic; Dusan Vlahovic, Federico Chiesa
Pelatih: Massimiliano Allegri
Fiorentina (4-2-3-1): Pietro Terracciano; Dodo, Lucas Martinez, Luca Ranieri, Cristiano Biraghi; Arthur, Alfred Duncan; Nicolas Gonzalez, Lucas Beltran, Riccardo Sottil; Andrea Belotti
Pelatih: Vincenzo Italiano
Head to head
191 Laga
91 Juventus menang
41 Fiorentina menang
59 Imbang
Lima Pertemuan Terakhir
05/11/2023 Fiorentina 0-1 Juventus - Liga Italia
12/02/2023 Juventus 1-0 Fiorentina - Liga Italia
03/09/2022 Fiorentina 1-1 Juventus - Liga Italia
21/05/2022 Fiorentina 2-0 Juventus - Liga Italia
20/04/2022 Juventus 2-0 Fiorentina - Piala Italia
Prediksi Skor.id:
Juventus 2-1 Fiorentina
Berikut ini link live streaming Juventus vs Fiorentina di Liga Italia 2023-2024: