- Timnas Indonesia dan U-19 hampir dipastikan tak memulai latihan pada Selasa (4/8/2020).
- Belum ada komunikasi dari PSSI ke pengelola Stadion Madya untuk latihan timnas Indonesia.
- Pengelola Stadion Madya memberi tambahan waktu ke PSSI untuk latihan timnas Indonesia.
SKOR.id - Pemusatan latihan atau TC timnas Indonesia dan U-19 di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, dipastikan tak berlangsung pada Selasa-Rabu (4-5/8/2020).
Pasalnya, belum ada komunikasi dari PSSI kepada pengelola Stadion Madya. Komunikasi terakhir PSSI dengan pengelola Stadion Madya pada 31 Juli 2020.
Hal tersebut diungkapkan Zainur Arifin, pengelola Stadion Madya. Menurut Arifin, dalam dua hari terakhir, termasuk hari ini, tak ada permintaan penggunaan stadion.
Maksudnya, sebelum berlatih, PSSI biasanya berkomunikasi untuk kesiapan stadion, seperti dilakukan untuk latihan timnas Indonesia pada 1 Agustus yang batal.
"Sejauh ini belum ada informasi dari PSSI kapan akan latihan di Stadion Madya. Biasanya kalau mau latihan komunikasi ke kami untuk disiapkan," kata Arifin kepada Skor.id.
Jika PSSI berkomunikasi akan berlatih di Stadion Madya, pengelola akan meyiapkan protokol kesehatan, seperti penyemprotan disinfektan dan sterilisasi kawasan.
"Kami sudah lakukan penyemprotan disinfektan tetapi latihan tidak jadi. Kalau rencana latihan ada lagi, kami akan disinfektan lagi," Arifin menjelaskan.
Adapun PSSI, kata Arifin sebagaimana surat yang dilayangkan ke PPKGBK (pengelola), akan berlangsung mulai 24 Juli hingga 9 Agustus 2020.
Sejauh ini, Arifin menambahkan, belum ada permintaan dari PSSI untuk perpanjangan masa penggunaan Stadion Madya terkait latihan timnas Indonesia.
Namun demikian, PPKGBK tetap memberi masa waktu penggunaan. Maksudnya, walau tak ada permintaan, pengelola tetap memberikan tambahan waktu.
"Berdasarkan surat yang kami terima itu terakhir latihan timnas Indonesia pada 9 Agustus, tetapi kami siapkan waktu tambahan hingga 15 Agustus," ujar Arifin.
Jika PSSI meminta perpanjangan waktu penggunaan Stadion Madya, karena waktu terbuang sudah lebih dari 10 hari, diharapkan ada komunikasi kepastian.
"Soal kenapa timnas Indonesia belum berlatih kami tidak tahu. Kami menghormati keputusan PSSI yang menunda latihan karena sejumlah urusan," katanya.
Terlepas dari itu, Arifin memastikan, pihaknya selalu siap kapan pun PSSI ingin melakukan latihan dalam periode penggunaan, akan disiapkan.
"Misal pagi ini telepon untuk nanti sore, kami siap. Kami akan siapkan semuanya, termasuk semprot raung ganti dan sekitaran stadion," Zainur Arifin memungkasi.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Baca Juga Berita Timnas Indonesia Lainnya:
Sisa Waktu TC Timnas Indonesia Tinggal Empat Hari, PSSI Tak Tegas
Ketua Umum PSSI Menjadi Manajer Timnas Indonesia Tak Salahi Aturan
TC Timnas Indonesia Tak Kunjung Mulai, Ini Kata Menpora