SKOR.id – Pelita Jaya Jakarta langsung menggelar latihan di Mongolia jelang menghadapi putaran pertama kualifikasi Basketball Championship League Asia 2024 (BCL Asia 2024).
Andakara Prastawa dan kawan-kawan dikabarkan telah mendarat di Ulan Bator, Mongolia pada Senin (1/4/2024) siang waktu setempat.
Beberapa jam setelahnya, para pemain Pelita Jaya Jakarta langsung melakukan pemanasan dan peregangan dalam sesi latihan ringan.
Kepala pelatih Pelita Jaya Jakarta, Johannis Winar, menyebut sesi ini penting dilakukan agar proses adaptasi pemain berjalan lancar.
“Setelah warm up dan strech yang bagus, kami melihat kembali sistem pertandingan sembari adaptasi terhadap situasi termasuk lapangan dan suhu sekitar," ujarnya dikutip dari Antara.
Johannis Winar menjelaskan agenda latihan penting dilakukan agar para pemain mampu beradaptasi dengan lingkungan dan suhu dingin di Mongolia secepat mungkin.
Perbedaan suhu yang cukup ekstrem antara Indonesia dan Mongolia dinilai sebagai salah satu tantangan terbesar skuad Pelita Jaya Jakarta di BCL Asia 2024.
Apalagi runner-up IBL 2023 itu memasang target bisa lolos ke babak kedua kualifikasi BCL Asia 2024 yang akan digelar di Indonesia.
Dalam BCL Asia 2024, Pelita Jaya Jakarta jadi wakil Indonesia bersama dengan Prawira Harum Bandung yang datang dengan status juara IBL 2023.
Pelita Jaya Jakarta tergabung di Grup B bersama Hi-Tech Basketball Club (Thailand), Ulaanbaatar Xac Broncos (Mongolia), dan Adroit (Singapura).
Sedangkan Prawira Harum Bandung bersaing di Grup A bersama NS Matrix Deers (Malaysia), Hong Kong Eastern (Hong Kong) dan Bishrelt Metal (Mongolia).
Babak kualifikasi BCL Asia 2024 untuk zona Asia Timur dan Tenggara sendiri bakal terbagi dalam dua putaran.
Putaran pertama berlangsung di Ulan Bator, Mongolia pada 3–7 April 2024 dan akan diawali dengan sistem single round-robin.
Nantinya, juara Grup A dan B berhak lolos ke putaran kedua yang akan dilangsungkan di Jakarta, Indonesia pada 23–26 April 2024.
Sementara itu, peringkat dua dan ketiga Grup A dan B akan bertemu silang di hari terakhir putaran pertama untuk memperebutkan slot tersisa di putaran kedua.
Empat tim yang lolos ke putaran kedua bakal bersaing dalam sistem single round-robin di mana dua posisi teratas berhak melaju ke babak utama BCL Asia 2024.