- Penundaan Olimpiade 2020 di Tokyo, Jepang, memunculkan satu pertanyaan baru mengenai venue pertandingan.
- Menurut panitia, venue Olimpiade 2020 memiliki tiga tipe, sehingga proses negosiasi masing-masing situasi pun berbeda.
- 41 venue dipastikan akan tetap sama dan sesuai dengan rencana semula.
SKOR.id - Penundaan Olimpiade 2020 di Tokyo, Jepang, memunculkan satu pertanyaan baru mengenai venue pertandingan.
Beredar kabar bahwa penyelenggara tengah menghadapi situasi sulit karena beberapa venue berhadapan dengan izin, harga sewa, hingga bentrokan dengan kegiatan lain.
Baca Juga: Ini Negara-negara Saingan Indonesia untuk Jadi Tuan Rumah Olimpiade 2032
Namun, sekali lagi panitia Olimpiade 2020 memastikan bahwa 41 venue yang dipersiapkan untuk turnamen tahun ini tetap akan sama pada tahun depan.
"Kami sangat yakin akan hal tersebut," ujar panitia, dalam rilis yang dilansir dari olympic.org.
Menurut panitia, venue Olimpiade 2020 memiliki tiga tipe sehingga proses negosiasi masing-masing situasi pun berbeda.
"Pertama, venue yang memang dibangun untuk acara olahraga. Kedua, venue sementara (yang dibangun khusus untuk Olimpiade dan Paralimpiade 2020)," ucapnya.
"Ketiga, adalah fasilitas umum yang telah disulap sebagai venue untuk Olimpiade dan Paralimpiade, seperti yang ada di Chiba," katanya.
Panitia tidak menampik jika masing-masing tipe venue tersebut telah memiliki agenda selama 2021, baik berhubungan dengan turnamen olahraga maupun bukan.
"Mereka sedang bernegosiasi untuk menjadwalkan ulang agenda 2021 (selain Olimpiade dan Paralimpiade)."
Panitia mengklaim bahwa para pengelola venue akan setuju dengan opsi tersebut karena gengsi sebagai tempat penyelenggara ajang Olimpiade maupun Paralimpiade amatlah tinggi.
"Sebanyak 41 venue tersebut sangat bangga menjadi bagian dari tuan rumah Olimpiade."
Olimpiade 2020 direncanakan akan berlangsung pada 23 Juli hingga 8 Agustus 2021 di Tokyo, Jepang.
Baca Juga: Kiper Persija Jakarta Lelang Tiga Barang Bersejarah
Paralimpiade 2020 akan berlangsung mulai 24 Agustus hingga 5 September 2021.
Jadwal tersebut ditetapkan setelah wabah Covid-19 semakin meluas sehingga Olimpiade dan Paralimpiade 2020 batal digelar tahun ini.