- Operasi Jorge Martin pada Rabu (21/4/2021) di Barcelona berjalan lancar.
- Rider Pramac Racing tersebut mengalami beberapa patah tulang mulai dari lengan kanan hingga pergelangan kaki.
- Jorge Martin diharapkan akan kembali mengaspal di MotoGP Italia 2021.
SKOR.id - Pramac Racing kembali memperbarui kabar Jorge Martin yang mengalami cedera hebat di MotoGP Portugal 2021.
Akhir pekan lalu, Jorge Martin terbanting berkali-kali ketika mengikuti balapan seri ketiga MotoGP 2021 di Sirkuit Algarve, Portimao.
Akibat insiden tersebut, Jorge Martin harus menjalani serangkaian operasi pemulihan di Dexeus University Hospital, Barcelona, pada Rabu (21/4/2021).
Dalam rilis Pramac Racing disebutkan bahwa Martin mengalami patah tulang di beberapa bagian tangan dan kaki.
Diberitakan bahwa tulang skafoid, lapisan yang terletak di bawah ibu jari, tangan kanan dan pergelangan kaki kiri Martin telah dioperasi.
Sedangkan, fraktur pada piramidal bone di pergelangan tangan kanan serta tulang metakarpus tangan kiri agar tidak kembali bergeser telah diatasi tanpa prosedur operasi.
Kemudian patah tulang di area tibialis plateau, bagian di atas tulang kering atau area lutut, telah diatasi dengan prosedur operasi artroskopi.
Pramac Racing menjelaskan bahwa tim dokter yang terdiri dari dr. Xavier Mir, dr. David Campillo, dan dr. Joan Carles akan terus memantau perkembangan sang rider selama tiga hari penuh.
Setelah itu, Jorge Martin akan menjalani serangkaian proses rehabilitasi dan diharapkan akan pulih sepenuhnya untuk MotoGP Italia di Sirkuit Mugello pada 30 Mei 2021.
"Rider Spanyol ini mengalami beberapa patah tulang. Jorge Martin akan tetap berada di rumah sakit dalam pengawasan selama 72 jam ke depan," tulis rilis Pramac Racing.
"Setelah itu dia harus menjalani istirahat beberapa hari sebelum memulai rehabilitasi dengan tujuan untuk kembali mengaspal di GP Italia di Sirkuit Mugello."
View this post on Instagram
Selama Martin absen, posisi tandem Johann Zarco di GP Spanyol dan GP Prancis 2021 akan diisi oleh Tito Rabat.
Martin sendiri mengaku bahwa operasinya berjalan lancar dan kini siap untuk pemulihan, seperti diungkapkan via unggahan di Instagrammnya beberapa waktu lalu.
"Tiga operasi berjalan dengan sempurna. Terima kasih pada para dokter Mir, Jimeno, Campillo, Monllau, serta para staf. Hitung mundur dimulai!" tulis Martin.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Ada Bepe di Balik Kemenangan Persija atas Persib di Final Leg Pertama Piala Menpora https://t.co/29A3PHQVfP— SKOR Indonesia (@skorindonesia) April 22, 2021
Berita MotoGP Lainnya:
Resmi, Tito Rabat Gantikan Jorge Martin di MotoGP Spanyol 2021
MotoGP Portugal 2021: Kondisi Terkini Jorge Martin Usai Insiden Horor