- NOC Indonesia mengimbau seluruh federasi olahraga nasional mempersiapkan Asian Games 2022 dengan maksimal.
- Ada beberapa cabang olahraga akan melakukan kualifikasi Olimpiade 2024 di Asian Games 2022.
- Target NOC Indonesia adalah mengirim lebih banyak wakil di Olimpiade Paris 2024.
SKOR.id - NOC Indonesia berharap agar federasi olahraga nasional mempersiapkan Asian Games 2022 dengan maksimal demi target lebih besar, Olimpiade 2024.
Raja Sapta Oktohari selaku ketua NOC Indonesia mengatakan bahwa proses kualifikasi Olimpiade 2024 di Paris, Prancis akan dimulai tahun ini.
Asian Games 2022 yang akan digelar di Hangzhou, Cina, pada September 2023 pun jadi salah satu ajang kualifikasi bagi beberapa cabang olahraga.
Oleh karena itu, Raja Sapta Oktohari berharap seluruh federasi olahraga nasional Indonesia bersatu demi prestasi maksimal di Hangzhou 2022.
"Olimpiade Paris akan berlangsung tahun depan dan saat ini proses kualifikasi masih berlangsung," kata Okto dalam rilis NOC Indonesia, Senin (27/3/2023).
Ia pun menjelaskan bahwa peraih medali emas di Hangzhou 2022 untuk beberapa cabor akan berhak atas tiket menuju Paris 2024.
"Ada beberapa cabor yang di-sanction (ajang kualifikasi), di antaranya tinju dan hoki. Jadi peraih medali emas di Asian Games sudah pasti dapat tiket ke Paris," katanya.
"Begitu juga untuk cabor terukur yang limit waktu untuk lolos Olimpiade sudah ditentukan federasi internasional. Kita harus bisa memanfaatkan kesempatan dengan baik."
Teakd Okto tersebut tak lepas dari target Indonesia untuk mengirim lebih banyak atlet di Paris 2024.
"Sebagai Ketua Komite Olimpiade Indonesia, saya harus sampaikan agar kita semua harus bersatu fokus terhadap prestasi," ujarnya.
"Apalagi target terbesar kita adalah ingin meloloskan lebih banyak atlet di Olimpiade Paris."
Pada Asian Games 2018 lalu, Indonesia yang jadi tuan rumah menempati posisi keempat klasemen akhir dengan raihan medali 31 emas, 24 perak, dan 43 perunggu.
Itu jadi pencapaian tertinggi Skuad Merah Putih dalam ajang Asian Games setelah edisi 1962 saat Indonesia juga bertindak sebagai tuan rumah.
Untuk mempertahankan prestasi dan mempersiapkan Asian Games di Hangzhou, Basuki Hadimuljono telah ditunjuk menjadi CdM tim Indonesia.