- Hyundai i30 Fasback N merupakan model performa tinggi keluaran Hyundai Motor Company.
- Mobil ini sudah lama dipercaya sebagai safety car WSBK, tepatnya sejak 2019.
- Hyundai i30 Fastback N dibekali mesin 2.000 cc turbo.
SKOR.id – BMW punya Divisi M, Mercedes-Benz ada Divisi AMG, Toyota memiliki Gazoo Racing. Hyundai pun tidak ketinggalan dengan Divisi N-nya.
Mereka bukan divisi sembarangan, melainkan merupakan divisi khusus yang bertugas merancang mobil orisinal menjadi makin sporty dengan performa mesin meningkat.
Bersamaan dengan gelaran World Superbike (WSBK) di Sirkuit Mandalika, Lombok, Nusa Tenggara Barat, Hyundai bakal kembali mengerahkan salah satu mobil Divisi N-nya.
Mobil tersebut adalah Hyundai i30 Fastback N, yang akan kembali bertindak sebagai safety car dalam ajang WSBK yang berlangsung 11-13 November 2022 itu.
Hyundai i30 Fasback N merupakan model performa tinggi keluaran Hyundai Motor Company melalui Hyundai Motorsport.
Mobil ini sudah lama dipercaya sebagai safety car dalam ajang WSBK, di mana kerja sama ini telah terjalin sejak 2019.
Tak pelak lagi, Hyundai i30 Fastback N jadi elemen penting dalam seluruh putaran WSBK. Termasuk balapan di Sirkuit Mandalika.
Bagi Hyundai, kemitraan ini juga menjadi peluang besar untuk menunjukkan Hyundai N sebagai mobil berperforma tinggi kepada penggemar balap motor.
Makmur, Chief Operating Officer PT Hyundai Motors Indonesia, mengaku sangat antusias terhadap kemitraan dengan WSBK.
“Sebab kami memiliki DNA yang sama dengan ajang ini. Mulai dari brand experience hingga driving experience,” ujar Makmur.
“Kemitraan ini merupakan kesempatan baik bagi kami untuk menunjukkan produk Hyundai berperforma tinggi kepada semua penggemar balap motor maupun mobil.”
“Kami berharap para penggemar WSBK, serta pelanggan setia kami di Indonesia dapat menikmati kegiatan ini,” ia menambahkan.
“Dan, akan makin memperkuat kehadiran brand kami sebagai game changer dalam industri otomotif,” ucapnya.
Hyundai i30 Fastback N yang Lebih Sporty
Hyundai i30 Fastback N dibuat secara khusus dengan tampilan yang lebih sporty dibanding tipe hatchback saat kali pertama keluar.
Tidak hanya tampilan, Hyundai i30 Fastback N juga dibekali mesin 2.000 cc turbo dengan tenaga hingga 280 daya kuda dan torsi 392 Nm.
Dikembangkan berdasarkan prinsip 'form follows function', rasio optimal antara downforce, drag, dan aerodinamis mobil memberikan pengalaman berkendara terbaik.
Mobil coupe lima pintu ini lebih panjang dan ramping di bagian belakang, yang memberikan siluet mencolok dan tampilan sporty.
Interior dari Hyundai i30 Fastback N terbaru ini, menghadirkan hubungan emosional antara mobil dan pengemudi dan bagi mereka yang benar-benar mencintai mobil.
Axle bagian depan mobil ini juga mendapat peningkatan lateral stiffness dan pengurangan bobot dibandingkan dengan model standarnya.
Fitur N Power Sense Axle dari mobil Hyundai ini memberikan respons yang cepat dan tepat dari axle bagian depan ke arah pengemudi.
Serta, meningkatkan daya cengkeram dan secara efektif mentransfer tenaga dari mesin ke jalan.
Berita Otomotif Lainnya:
Kalender Sementara WSBK 2023 Dirilis, Putaran di Mandalika Bergulir Lebih Awal
Wuling Air EV Ikut Ramaikan Touring Kendaraan Listrik Berbasis Baterai Jakarta-Bali 2022
40 tahun Grup C, Para Pembalap Legendaris Porsche Reuni di Leipzig