- Apel adalah salah satu buah yang sering menjadi pilihan untuk dikonsumsi.
- Selain mudah didapat, apel juga bermanfaat bagi kesehatan.
- Mengonsumsi apel langsung dengan kulitnya, ternyata memiliki manfaat bagi kesehatan.
SKOR.id - Apel adalah salah satu buah yang sering menjadi pilihan untuk dikonsumsi karena memiliki manfaat untuk kesehatan.
Sebelum mengonsumsi apel dan buah lainnya, ada baiknya untuk mencucinya lebih dulu menggunakan air yang mengalir, untuk menghilangkan kotoran atau zat kimia.
Mengonsumsi buah apel bisa dengan dikupas atau bisa juga langsung dimakan dengan kulitnya.
Meski sebenarnya sama-sama menyehatkan, ternyata ada kelebihan tersendiri jika mengonsumsi apel langsung dengan kulitnya.
Dilansir dari mejorconsalud berikut ini adalah manfaat mengonsumsi apel langsung dengan kulitnya.
1. Mencegah kanker
Jika mengonsumsi apel beserta kulitnya, maka kandungan flavonoid dan fitonutrien akan ikut didapatkan.
Kedua senyawa tersebut adalah antioksidan dengan karakteristik antiinflamasi yang membantu sistem imun tubuh.
Manfaat ini dikaitkan dengan pencegahan kanker dan masalah kardiovaskuler.
2. Kaya serat
Kulit apel memiliki kandungan serat tinggi yang dapat memperlancar pencernaan.
Selain itu, kandungan serat apel dapat menunda penyerapan glukosa yang menyebabkan peningkatan insulin.
3. Mempercepat penyembuhan luka dan anti penuaan dini
Di dalam sebuah apel berukuran sedang, terdapat kandungan 8 miligram vitamin C.
Kandungan ini dapat membantu memperkuat pembuluh darah dan membantu mempercepat penyembuhan luka dengan memproduksi kolagen.
Selain itu konsentrasi antioksidan juga membantu mencegah penuaan dini karena radikal bebas.
4. Mengurangi penyusutan otot dan membantu pertumbuhan otot
Kulit apel juga mengandung asam ursolat, yang mengurangi penyusutan otot dan meningkatkan pertumbuhan otot.
Manfat lainnya adalah mengurangi kadar lemak, glukosa, kolesterol dan trigliserida dalam darah, serta membantu menurunkan berat badan.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
5 Pemain Real Madrid yang Bisa Jadi Penerus Casemiro, Luka Modric, dan Toni Kroos https://t.co/IINHjKqbnE— SKOR.id (@skorindonesia) July 15, 2021
Berita Bugar Lainnya:
Mengenal Teh Kombucha, Manfaat dan Efek Sampingnya
Diet Pelangi, Rekomendasi Nutrisi Terbaik untuk Kesehatan Jantung