SKOR.id - Kabar gembira datang untuk Timnas U-23 Indonesia menjelang laga perempat final Piala Asia U-23 2024. Menyusul, Nathan Tjoe-A-On akhirnya tetap diizinkan oleh klubnya, SC Heerenveen, bermain untuk Timnas U-23 Indonesia di Piala Asia U-23 2024.
Sebelumnya dikabarkan, Nathan hanya memperoleh izin dari klub asal Belanda itu bermain di Piala Asia U-23 2024 sampai laga terakhir fase Grup A. Dia pun sebelumnya baru bergabung dengan skuad Garuda Muda pada pagi hari pertandingan perdana melawan tuan rumah Qatar U-23, 15 April lalu.
Nathan harus kembali ke klub, lantaran Heerenveen akan bertanding kembali di Eredivisie dengan menghadapi klub papan atas PSV Eindhoven pada 25 April nanti. Sekadar mengingatkan, klub memang memiliki hak untuk tidak melepas pemain mereka ke Timnas lantaran Piala Asia U-23 2024 digelarnya bukan dalam kalender FIFA.
Namun berkat lobi lagi yang dilakukan oleh Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, ke pihak SC Heerenveen, akhirnya pemain berusia 22 tahun itu diizinkan lebih lama di Timnas U-23 Indonesia.
“Kabar baik datang dari Belanda yang mana Heerenveen akhirnya mengizinkan Nathan memperkuat Timnas hingga sisa Piala Asia U-23,” kata Erick Thohir, dalam keterangannya, Selasa (23/4/2024).
“Terima kasih dukungan suporter yang mengharapkan Nathan dilepas klubnya, sampai-sampai banyak singgah komentar dengan sangat sopan ke sosmednya Heerenveen,” Erick Thohir menambahkan.
Ini adalah kali keempat Erick terjun langsung dalam memenuhi permintaan pelatih Shin Tae-yong guna mendapatkan skuad terbaik Timnas U-23.
Sebelumnya, lelaki yang juga Menteri BUMN itu pasang badan memanggil pemain Liga 1 pilihan STY untuk Timnas U-23. Bahkan Erick sempat mengeluarkan langkah tegas menghentikan liga saat klub Liga 1 hanya bersedia melepas sembilan pemain.
Selain itu, Erick juga membujuk klub Cerezo Osaka untuk melepas Justin Hubner.
“Memang tidak mudah, tapi pada akhirnya kita bersyukur seluruh pemain yang diinginkan coach STY bisa tersedia. Kini tinggal usaha dan doa terbaik kita berikan demi hasil terbaik di delapan besar,” ucap Erick Thohir.
Sementara itu, Nathan sendiri memang memiliki peran penting dalam skema permainan Timnas U-23 Indonesia di Piala Asia U-23 ini. Bahkan, dia tetap bisa tampil dengan performa bagus meski ditempatkan bukan di posisi aslinya bermain, yaitu dimainkan sebagai gelandang bertahan.
Pemain yang dipinjamkan Swansea City FC ke Heerenveen itu mampu menjadi penyeimbang permainan di lini tengah dengan baik. Bukan hanya dari segi bertahan, tapi juga membantu alur serangan tim dengan bagus.
Tak ayal, peran dia sangat dibutuhkan saat tim asuhan Shin Tae-yong menghadapi Korea Selatan U-23 di babak perempat final nanti. Laga Korea Selatan U-23 vs Indonesia U-23 bakal digelar di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, Jumat (26/4/2024) dini hari WIB.
Jika menang, Timnas U-23 Indonesia akan mencatatkan sejarah kembali pertama kalinya lolos ke babak semifinal ajang ini.
Itu sekaligus membuka jalan bagi Rizky Ridho dan kawan-kawan lolos ke Olimpiade 2024. Mengingat, peringkat pertama hingga ketiga akan mendapatkan tiket otomatis lolos ke Olimpiade 2024, sedangkan peringkat keempat akan menjalani laga play-off melawan wakil Afrika untuk memperebutkan satu jatah tersisa.